SuaraJawaTengah.id - Sosok Teguh Prakosa belakangan mencuri atensi publik selepas didapuk mendampingi putra sulung Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming Raka dalam Pilkada Solo 2020.
PDI Perjuangan secara resmi menunjuk keduanya sebagai calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solo untuk periode mendatang.
Penunjukkan ini tak ayal membuat popularitas Teguh Prakosa meningkat. Apalagi pria kelahiran Surakarta, 10 November 1958 bukanlah sosok baru bagi warga Solo.
Teguh Prakosa merupakan Sekretaris DPC PDIP Solo sejak 2015 hingga kekinian. Ia juga dikenal sebagai anggota DPRD Solo selama dua periode yakni 2014-2019 dan 2019-2024.
Setelah ditunjuk mendampingi putra presiden, profil Teguh Prakosa pun menjadi sorotan. Tak terkecuali dengan jumlah harta kekayaannya.
Menjadi pendamping Gibran Rakabuming Raka di Pilkada Solo 2020, ternyata Teguh Prakosa memiliki harta kekayaan senilai 1.231.150.999.
Hal itu terunglap lewat dokumen Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN).
Dikutip dari situs resmi lkhpn.kpk.go.id, Senin (20/7/2020), Teguh melaporkan harta kekayaan tersebut pada 2019.
Harta kekayaan Teguh Prakosa itu dijabarkan lewat sejumlah aset yang dimilikinya.
Baca Juga: Komunitas Banteng Bergerak Buru Pelaku yang Ancam Bunuh Pendukung Gibran
Mantan guru olahraga tersebut tercatat memiliki aset tanah dan bangunan senilai Rp 800.000.00. Ia juga mempunyai dua alat transportasi roda empat yang ditaksir seharga Rp 302.500.000.
Selain itu, kekayaan Teguh Prakosa diperoleh dari kas dan setara kas Rp 8.650.000 serta harta lainnya senilai Rp 120.000.000. Dengan demikian, ia memiliki total harta kekayaan sebesar Rp 1.231.150.999.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
Terkini
-
7 Fakta Mengejutkan Kasus Korupsi Bupati Pati: Dari Jual Beli Jabatan hingga Suap Proyek Kereta Api
-
Pantura Jateng Siaga Banjir dan Longsor! BMKG Keluarkan Peringatan Dini Hujan Lebat Ekstrem
-
3 MPV Bekas Rp50 Jutaan Tahun 2005 ke Atas: Mewah, Nyaman, dan Kini Gampang Dirawat!
-
BRI Peduli Salurkan Bantuan CSR untuk Gapura Tanjung Water Park, Dukung Ekonomi Lokal Grobogan
-
OTT Bupati Sudewo, KPK Amankan Rp2,6 Miliar! Inilah Alur Pemerasan Jabatan Perangkat Desa di Pati