SuaraJawaTengah.id - Wakil Wali Kota Solo, Achmad Purnomo, sembuh dari covid-19. Ia lega setelah dinyatakan negatif virus corona berdasarkan hasil tes swab RS Kasih Ibu Solo yang diterima pada Senin (27/7/2020).
Seperti diberitakan solopos.com - jaringan Suara.com, Purnomo langsung refreshing jalan-jalan sore keliling Solo-Kartasura pada Selasa (28/7/2020). Ditemani sopirnya, Purnomo naik mobil keliling Solo hingga Kartasura, Sukoharjo.
Meski demikian, Purnomo mengaku tidak sampai turun dari mobil.
“Hanya ditemani sopir kemarin sore. Istri tidak ikut. Tapi tidak sampai turun dari mobil kok,” ujar dia, Rabu (29/7/2020).
Kendati tidak sampai turun dari mobil, bagi dia hal itu cukup mengobati kejenuhannya selama berhari-hari isolasi mandiri di rumah.
“Kan saya juga butuh refreshing setelah berhari-hari isolasi mandiri di rumah,” imbuh dia.
Purnomo menuturkan, hingga saat ini belum ada rencana untuk masuk kerja dalam pekan ini. Kemungkinan dia mulai masuk kerja pekan depan.
Namun pada Jumat (31/7/2020) nanti, Wawali Solo Purnomo yang sudah dinyatakan negatif corona itu berencana mengikuti Salat Iduladha di Balai Kota Solo sekaligus menyerahkan satu sapi sebagai kurban.
“Karena sudah negatif Covid-19 berarti saya bisa Salat Iduladha di Balai Kota, Jumat,” sambung dia.
Baca Juga: Wakil Wali Kota Solo Achmad Purnomo Sembuh dari Virus Corona
Hasil Tes
Purnomo menjelaskan, selain dinyatakan negatif Covid-19 berdasarkan tes swab RS Kasih Ibu Solo, dirinya juga dinyatakan negatif berdasarkan tes swab oleh petugas Dinas Kesehatan Kota (DKK) Solo. Tes itu dilakukan pada Selasa pagi di kediamannya.
Hasil tes swab terakhir dari DKK Solo itu sudah dia terima pada Rabu dini hari. Purnomo pun lantas mengirimkan foto hasil tes swab itu kepada Solopos.com.
“Kata Pak Wali dia telepon Pak Gubernur biar hasilnya cepat keluar. Rabu pagi saya terima,” terang dia.
Sebelumnya Wawali Solo Achmad Purnomo dinyatakan positif corona berdasarkan hasil tes swab yang dilakukan petugas DKK Solo pada 18 Juli 2020. Hasil tes itu dia terima pada Kamis (23/7/2020) lalu dan positif. Hari itu juga Purnomo diminta menjalani isolasi mandiri di rumahnya.
Esok harinya, Jumat (24/7/2020), dia menjalani tes swab mandiri oleh petugas RS Kasih Ibu. Hasil tes dia terima pada Senin (27/7/2020) malam yang menyatakan dirinya negatif Covid-19. Purnomo tes swab mandiri lantaran merasa sehat-sehat saja.
Berita Terkait
-
Bandingkan dengan Pusat, Pemprov DKI Klaim Angka Kematian Covid Rendah
-
Pemerintah Kasih Duit Segar Rp 2,4 Juta ke UMKM, Bukan Pinjaman
-
Pasien Covid-19 Gantung Diri di Kamar Isolasi
-
PBB: Dampak Pandemi Covid-19, 10 Ribu Anak Meninggal per Bulan
-
Bill Gates: Kematian Akibat Covid-19 Akan Menurun di Akhir Tahun
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Tragedi Gunung Slamet: Syafiq Ali Ditemukan Tewas Setelah 16 Hari Pencarian Dramatis
-
Sebelum Dipulangkan Syafiq Ali Pendaki Hilang di Gunung Slamet akan Diautopsi di Pemalang
-
9 Fakta Mengerikan di Balik Kerusuhan Iran: Ratusan Tewas, Ribuan Ditangkap, dan Ancaman Militer AS
-
Suzuki Karimun 2015 vs Kia Visto 2003: Pilih yang Lebih Worth It Dibeli?
-
Banjir Lumpuhkan SPBU Kudus, Pertamina Patra Niaga Sigap Alihkan Suplai BBM Demi Layanan Optimal