SuaraJawaTengah.id - Cucu dari Pakubuwono (PB) XII, Putri Woelan Sari Dewi siap menggandeng Achmad Purnomo untuk melawan Gibran Rakabuming Raka di Pilkada Solo. Purnomo adalah politisi PDI Perjuangan yang saat ini masih menjadi Wakil Wali Kota Solo.
Purnomo digeser Gibran yang merupakan anak dari Presiden Joko Widodo.
Putri Woelan bertemu dengan Purnomo di kediaman pribadi Achmad Purnomo di Jalan Bhayangkara Laweyan.
Putri Woelan menilai sosok Purnomo sebagai figur sentral dalam Pilkada Solo 2020.
“Saya sowan Pak Pur karena situasi politik di Solo menjelang Pilkada tidak bisa lepas dari peran beliau. Jadi saya silaturahmi dengan Pak Pur,” tutur dia seperti dilansir Solopos.com, Senin (3/8/2020).
Putri mengakui pertemuannya dengan Purnomo ketika itu membahas dinamika politik Solo menjelang pilkada. Komunikasi dan silaturahmi harus dilakukan, terlepas dari apakah Purnomo mau meramaikan bursa cawali Solo atau tidak.
Silaturahmi juga dilakukan Putri Woelan dengan figur-figur sentral Solo lainnya.
“Terlepas apakah Pak Pur kersa [mau] maju atau tidak, secara attitude saya harus tetap menjalin komunikasi dan menggalang dukungan dari semua pihak,” urai Putri Woelan.
Tapi Putri berharap Purnomo mau maju sebagai calon wali kota (cawali). Jika Purnomo mau menjadi cawali, Putri pun siap mendampinginya sebagai calon wakil wali (cawawali).
Baca Juga: Gerindra Resmi Dukung, Gibran Meluncur ke Semarang Ambil Surat Rekom
“Jika nanti Pak Pur berkenan saya siap di posisi AD 2,” sambung dia.
Namun bila dalam perkembangannya Purnomo tidak mau maju sebagai cawali, Putri bertekad tetap maju sebagai cawali/cawawali.
Ihwal kendaraan politik yang akan dia gunakan menghadapi Pilkada Solo, Putri Woelan menyatakan sedang menyiapkan koalisi politik.
Tapi Putri Woelan tak memerinci koalisi yang dia maksud. Ihwal manuvernya menggalang dukungan dari sejumlah pihak, Putri mengaku ingin memberikan warna dalam pesta demokrasi lima tahunan di Solo.
Jangan sampai, ungkap dia, Pilkada Solo hanya ada satu paslon.
“Ini adalah pesta demokrasi lima tahunan. Berikan masyarakat Solo pilihan agar demokrasi ini tetap hidup dan terjaga. Mohon doa restu segenap masyarakat Solo agar yang sedang kami ikhtiarkan bisa benar-benar terwujud,” papar Putri Woelan.
Berita Terkait
-
Puji Pandji Pragiwaksono Lucu, Gibran Rakabuming Raka Sebut Ada yang Lebih Parah dari Mens Rea
-
Sambung Candaan Pandji, Coki Pardede dan Tretan Muslim Kasih Kopi ke Gibran Biar Tak Ngantuk
-
OPM Tembaki Pesawat Hercules, Wapres Gibran Batal ke Yahukimo dan Balik ke Jakarta
-
Rencana Wapres Gibran ke Yahukimo Terhenti, Laporan Intelijen Ungkap Risiko Fatal
-
Alarm Keamanan di Yahukimo, Pangdam Minta Gibran Tak Mendarat: Ada Gerakan Misterius
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Usai OTT Bupati Sudewo, Pelayanan Publik di Kabupaten Pati Dipastikan Kondusif
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 Halaman 132: Panduan Belajar Efektif
-
Peringati HUT Ke-12, Semen Gresik Gelar SG Fun Run & Fun Walk di Area Greenbelt Pabrik Rembang
-
5 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Pati yang Menjerat Bupati Sudewo
-
OTT Bupati Sudewo, Gerindra Jateng Dukung Penuh Penegakan Hukum dari KPK