SuaraJawaTengah.id - Jumlah kasus positif di lingkungan DPRD Banyumas terus meningkat. Terbaru, total sudah 5 anggota dewan terkonfirmasi positif Covid-19.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Banyumas, Sadiyanto membenarkan informasi tersebut.
"Nggih (iya), ada penambahan 2 orang lagi. Jadi total saat ini 5 orang," katanya saat dihubungi lewat aplikasi WhatsApp, Selasa (25/8/2020).
Sebelumnya, pada hari kemarin, disampaikan jumlah yang terkonfirmasi positif Covid-19 ada 3 orang bertambah dari hari pertama temuan ada dua orang.
Sementara itu, Bupati Banyumas Achmad Husein, menjelaskan satu pasien anggota dewan yang terkonfirmasi positif Corona kondisinya sudah mulai membaik.
"Tadi pagi saya cek, kondisinya sudah baik. Sudah bisa duduk. Kemarin masih dicungkup itu (alat bantu pernapasan), sekarang duduk," jelasnya.
Lebih lanjut, menurut Husein, pihaknya masih menunggu hasil swab 114 orang. Terdiri dari staf, anggota dewan dan lingkungan sekretariat DPRD Banyumas.
"Belum keluar semua hasilnya, yang 114 itu di Margono kok sebagian. Sedangkan Unsoed sudah bisa dipakai tapi bukan untuk swab ini," katanya.
Diberitakan sebelumnya dua anggota DPRD Banyumas berjenis kelamin laki-laki dinyatakan positif Covid-19 sepulang kegiatan dari wilayah Provinsi Jawa Barat pada Sabtu (22/8/2020).
Baca Juga: Ada SD Mau Adakan KBM Tatap Muka, Nada Bicara Bupati Banyumas Meninggi
Dampaknya kantor DPRD Banyumas ditutup sementara sampai hari Rabu besok.
Dilain kesempatan, menurut Husein, hingga saat ini operasional Puskesmas di seluruh Kabupaten Banyumas sudah normal kembali.
Sebelumnya, diberitakan ada sedikitnya empat Puskesmas yang ditutup usai tenaga kesehatan terkonfirmasi positif Covid-19 belum lama ini.
"Puskesmas sudah bersih. Sudah beroperasi semuanya, kondusif," ujarnya.
Kontributor : Anang Firmansyah
Tag
Berita Terkait
-
Profil Bupati Banyumas Achmad Husein, Diskakmat Mahasiswa Gegara Tanya Pilihan Capres
-
Profil Bupati Banyumas Achmad Husein, Pendukung Ganjar Dapat Jawaban Menohok dari Maba Soal Pilihan Capres
-
Bupati Banyumas PDIP Kecele Saat Tanya Presiden Pilihan Mahasiswa: Anies Baswedan Pak!
-
Kantornya Digeruduk, Bupati dan Ketua DPRD Banyumas Sepakat Dukung Mahasiswa Turunkan Harga BBM
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Selalu Terus Bertransformasi, BRI Yakin Mampu Memberikan Hasil Optimal
-
Bagian dari Danantara, BRI Turut Memberikan Dukungan Nyata dalam Pembangunan Rumah Hunian di Aceh
-
5 Mobil Bekas Seharga Motor yang Layak Dibeli, Cuma Rp17 Juta!
-
Waspada! Semarang dan Jawa Tengah Diprediksi Dilanda Hujan Lebat Disertai Petir Hari Ini