SuaraJawaTengah.id - Sudah bukan rahasia lagi memang jika Yogyakarta menjadi gudangnya kuliner lezat dan murah meriah. Usai viral mi ayam seharga Rp 5 ribuan, lagi-lagi pecinta kuliner dihebohkan dengan munculnya menu makanan steak dengan harga murah yang tak kalah bikin melongo.
Berdasarkan penelusuran Suarajogja.id belakangan beredar video yang memperlihatkan steak murah meriah di Yogyakarta. Steak ayam crispy lengkap dengan kuah dan sayurannya ini dibanderol seharga Rp 10 ribuan saja per porsi.
Padahal umumnya, sajian steak ayam atau daging di tempat lain dibanderol mulai dari harga Rp 25 ribuan hingga ratusan ribu.
Tak hanya mendapatkan kuah dan sayur, dengan harga Rp 10 ribu kalian juga sudah bisa mendapatkan seporsi nasi putih hangat. Untuk kalian yang ingin memesan porsi dobel, steak lezat ini bisa kalian dapatkan dengan hanya membayar Rp 15 ribuan saja.
Tentu, hal ini menjadi kabar baik bagi kalian yang tinggal atau sedang berwisata di Yogyakarta.
Nama kedai yang menjual sajian mewah sekaligus murah meriah ini ialah 'Steak Kampus'. Sesuai dengan namanya, kedai ini menjual steak dengan harga yang cukup ramah di kantong anak kampus.
Bicara soal rasa, ternyata beberapa reviewer makanan sudah mencoba langsung kelezatan dari steak murah meriah ini. Mereka menyebutkan bahwa tekstur daging ayam yang digunakan cukup tebal dan kuahnya juga terasa lezat.
Penasaran ingin mencobanya langsung? Steak Kampus ini berlokasi di belakang pusat perbelanjaan Jogja City Mall, Jalan Sinduadi, Kutu Patran, Kecamatan Mlati, Sleman, Yogyakarta.
Kedai Steak Kampus buka setiap hari mulai pukul 10.30-20.00 WIB. Khusus Jumat, Steak Kampus di Yogyakarta ini buka mulai pukul 13.00 siang.
Baca Juga: Bikin Jiwa Miskin Bergetar, Pria Ini Anggap Makan Steak Rp 9 Juta Murah
Nah, jadi bagaimana travelers? Tertarik pindah di Yogyakarta agar bisa menikmati berbagai makanan mewah nan lezat dengan harga murah meriah ini?
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
7 Langkah Cepat Pemprov Jateng Atasi Bencana di Jepara, Kudus, dan Pati
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
7 Fakta Menarik Tentang Karakter Orang Banyumas Menurut Prabowo Subianto
-
Honda Mobilio vs Nissan Grand Livina: 7 Perbedaan Penting Sebelum Memilih
-
7 Mobil Listrik Murah di Indonesia, Harga Mulai Rp100 Jutaan