SuaraJawaTengah.id - Kecelakaan karambol terjadi di ruas Jalan Adisucipto, Kecematan Colomadu, Karanganyar, Senin (14/9/2020). Kecelakaan ini melibatkan rombongan Brimob Boyolali dengan pengendara mobil.
Dilansir dari Solopos.com, kecelakaan melibatkan mobil Toyota Agya berpelat B 1867 WOF dengan sejumlah sepeda motor yang dikendarai anggota Brimob. Kecelakaan itu tepatnya terjadi di Desa Blulukan, Kecamatan Colomadu, Karanganyar.
Kanit Laka Satlantas Polres Karanganyar, Ipda Widya S. Putri, mewakili Kapolres Karanganyar, AKBP Leganek Mawardi, membenarkan kejadian tersebut. Dia menyampaikan kondisi anggota Brimob Boyolali yang terlibat kecelakaan mengalami luka-luka.
Widya menyampaikan saat ini anggota Satlantas Polres Karanganyar masih berada di lokasi kejadian untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).
Baca Juga: Tiga Pekerja Tambang Batu Bara Tewas Tertimbun di Kedalaman 150 Meter
“Betul. Kecelakaan [anggota Brimob] melibatkan mobil Agya. Mobil Agya sama motor-motor. Anggota [Unit Laka Satlantas Polres Karanganyar] masih di lokasi. Masih di cek ya. Kondisinya [anggota Brimob] luka ringan,” kata Widya.
Menurut Widya, anggota Brimob Boyolali itu mengendarai sepeda motor dinas. Mereka merupakan anggota Brimob dari Sub Detasemen 3/C Pelopor Gunung Kendil Kabupaten Boyolali yang dalam perjalanan menuju Karanganyar.
“Anggota Brimob naik motor. Itu Brimob Boyolali. Mereka rencana berangkat ke Karanganyar. Kan nanti malam ada kegiatan di Karanganyar kan. Mereka mendukung pengamanan kegiatan di Kabupaten Karanganyar. Kegiatan yang diselenggarakan PSHT,” jelas dia.
Widya mengaku belum dapat menyampaikan detail kejadian kecelakaan. Dia tidak bisa menyebutkan jumlah personel Brimob dari Kota Susu yang ditugaskan membantu pengamanan di Karanganyar malam ini.
“Kalau berapa personel yang dikirim ke Karanganyar dan berapa yang terlibat kecelakaan, anggota masih berada di lokasi. Nanti akan kami informasikan detail.”
Baca Juga: Granat Diduga Sisa Perang Dunia II Ditemukan Warga di Langkat
Berita Terkait
-
KJRI Kuching Pulangkan 2 Jenazah WNI Korban Kecelakaan di Serawak
-
Tragedi Slipi: Sopir Truk Maut Ngantuk Usai Tidur Hanya 1,5 Jam
-
Aturan Kendaraan Berat Masuk Wilayah Kota dan Jam Operasional
-
Bukan Rem Blong, Kecelakaan Truk Tabrak 8 Kendaraan Tewaskan 2 Orang di Slipi karena Sopir Ngantuk
-
Truk Gagal Rem Tabrak 7 Kendaraan di Slipi, 1 Tewas Tewas dan 3 Luka Berat
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Hasil Sementara Pilkada Kendal: Tika-Benny Unggul Signifikan, Ajak Rival Bersatu
-
UMKM Singorojo Bergeliat! Telkomsel Perluas Jaringan Internet di Daerah Terpencil
-
Nusakambangan Tambah Tamu: 6 Napi Teroris Dipindah ke Supermax Security
-
Pengamat: Peran Jokowi dan Prabowo Kunci Kemenangan Luthfi-Taj Yasin di Pilkada Jawa Tengah
-
Kemenangan Jaguar di Pilwalkot Semarang: Strategi PDIP Didukung Logistik yang Besar