SuaraJawaTengah.id - Indonesia bakal jadi tuan rumah event akbar yakni Piala Dunia U-20 2021 mendatang.
Stadion Gelora Bung Karno (Jakarta), Stadion Jakabaring (Palembang), Stadion Si Jalak Harupat (Bandung), Stadion Manahan (Solo), Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya), dan Stadion I Wayan Dipta (Bali) dipilih menjadi stadion yang akan menggelar pertandingan.
Setiap venue utama juga wajib menyediakan lapangan latihan, termasuk juga Kota Solo yang menyiapkan Lapangan Sriwaru, Lapangan Banyuanyar, Stadion Sriwedari, hingga Lapangan Kottabarat.
Namun, ada cerita menarik dari Lapangan Sriwaru yang terletak di Kelurahan Sondakan, Kecamatan Laweyan.
Baca Juga: Foto Pilihan Pekan Ketiga Bulan September 2020
Karena belum steril dari gelaran Piala Dunia, lapangan di tengah perkampungan itu dimanfaatkan warga untuk aktivitas. Termasuk menjemur kain batik dimana kampung di sana memang banyak usaha batik.
Dari pantauan Suara.com, terlihat seorang pegawai sedang menjemur belasan kain batik. Kain sepanjang sekitar 25 meteran itu dijemur di sisi timur lapangan.
"Biasanya menjemur dari pagi sekitar jam 9 sampai siang. Kalau sore lapangannya digunakan bermain sepak bola," kata salah satu warga, Parjono saat berbincang, Selasa (22/09/2020).
Lokasi Lapangan Sriwaru sangat strategis karena berada di tengah kota. Jaraknya tak sampai 4 kilometer dari Stadion Manahan atau 10 menit perjalanan. Selain itu, juga tersebar hotel berbintang di sekitar lapangan.
"Ya senang juga lah Kota Solo jadi lokasi Piala Dunia. Mudah-mudahan sukses nanti pertandingannya," ujarnya.
Baca Juga: Sambut Piala Dunia U-20, Renovasi Stadion GSJ Ditarget Selesai Maret 2021
Wali Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo membenarkan jika lapangan masih dimanfaatkan masyarakat untuk beraktivitas.
"Tetapi setelah nanti proses renovasi dan perbaikan ya harus sudah steril. Nanti ditutup," tegas Rudy.
Kontributor : RS Prabowo
Berita Terkait
-
Indonesia ke Piala Dunia: Mimpi Besar yang Layak Diperjuangkan
-
Jadi Lawan Timnas Indonesia Selanjutnya, Pelatih Australia: Kami Harus...
-
Kevin Diks Ketakutan Habis Cedera di Timnas Indonesia vs Jepang: Saya Sampai Lakukan...
-
Shin Tae-yong ke Marselino: Kalau Tak Memenuhi Janji, Kamu mati
-
Janji Ngesot Jika Timnas Indonesia Kalah Lawan Arab Saudi, Oscar Dany: Kalian Zalim!
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
Terkini
-
Jelang Pencoblosan, PAN Jateng Dorong Pilkada Berlangsung Damai, Ini Alasannya
-
Ngerinya Tanjakan Silayur: Titik Kritis Kecelakaan yang Kini Jadi Prioritas Pemerintah Kota Semarang
-
Semarang Waspada Hujan dan Banjir Rob Akhir Pekan Ini, Ini Penjelasan BMKG
-
Wapres Gibran Dukung UMKM dan Pemberdayaan Ekonomi Perempuan di Semarang
-
Dari Tambakmulyo untuk Jateng: Mimpi Sanitasi Layak Menuju SDGs