SuaraJawaTengah.id - Wahana Perosotan raksasa yang ada di Dusun Semilir Kota Semarang dapat menjadi pilihan bagi para pemburu foto selfie. Saat ini, wahana tersebut sedang viral karena warna perosotan tersebut seperti pelangi setinggi gedung 5 lantai.
Layaknya sebuah pelangi, di perosotan tersebut ada warna merah, kuning, hijau, ungu dan oranye yang memperindah frame untuk foto. Agar tidak melukai pengunjung, perosotan tersebut juga dilapisi dengan kain yang halus.
Marketing Komunikasi Dusun Semilir, Irene mengatakan, wahana perosotan yang ada di Dusun Semilir merupakan wahana yang paling laris. Untuk menikmati wahana tersebut cumu perlu membayar Rp15 ribu rupiah.
"Wahana itu memang yang paling laris. Mungkin karena baru dan bagus untuk dibuat selfie," jelasnya kepada Suara.com, Sabtu (26/9/2020).
Ia menyebutkan, untuk hari-hari biasa pengunjung di wahana tersebut bisa mencapai Rp2 ribu pengunjung. Sedangkan untuk hari libur bisa sampai Rp7 ribu pengunjung.
"Selama pandemi memang kita batasi pengunjung yang ingin ke Dusun Semilir," ucapnya.
Selain perosotan, di Dusun Semilir juga terdapat wahana yang lain seperti Gondala, Trem, Kereta Wisata dan Genjot. Jika ingin menikmati wahana tersebut cukup mengeluarkan biaya Rp15 ribu hingga Rp20 ribu untuk satu wahana.
"Untuk prosotan Rp15 ribu, Gondala Rp25 ribu, Term Rp20 ribu, Kereta Wisata Rp20 ribu dan Mobil Genjot Rp15 ribu," katanya.
Selain itu, untuk memasuki Dusun Semilir pengunjung wajib mematuhi Protokol Kesahatan, mulai dari manggunakan masker, pengecakan suhu tubuh, cuci tangan, menggunakan Hand Sanitizer dan jaga jarak.
Baca Juga: 5 Destinasi Pantai Populer Saat Menginap di Kawasan Jimbaran
"Setiap 10 menit juga selalu diinformasikan kepada pengunjung mengenai protokol kesehatan," imbuhnya.
Pengunjung asal Semarang, Aldini Noviana Putri mengatakan, wahana perosotan sangat excited sekali. Wahana perosotan bisa membuat adrenalinnya naik. Ditambah, bentuk perosotannya berbeda dengan yang lain.
Meski begitu ia mengeluhkan soal antrian yang harus antri lebih dari satu jam untuk masuk di Dusun Semilir. Meski begitu, ia rela menunggu karena penasaran dengan wahana tersebut.
"Saat saya masuk harus mengantri sampai k 1 jam lebih," ujarnya.
Kontributor : Dafi Yusuf
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
5 Mobil Bekas Seharga Motor yang Layak Dibeli, Cuma Rp17 Juta!
-
Waspada! Semarang dan Jawa Tengah Diprediksi Dilanda Hujan Lebat Disertai Petir Hari Ini
-
Transformasi Berkelanjutan, BRI Catat Kinerja Gemilang dan Dukung Program Prioritas Nasional 2025
-
Revolusi Anti-Rob: Jateng Gunakan Pompa Tenaga Surya, Hemat Biaya Operasional hingga Jutaan Rupiah
-
Waspada! Malam Tahun Baru di Jateng Selatan Diwarnai Hujan dan Gelombang Tinggi