SuaraJawaTengah.id - Indeks Harga Saham gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Kamis (1/10/2020) diperkirakan terkoreksi seiring rilis data inflasi September 2020.
IHSG dibuka menguat 29,61 poin atau 0,61 persen ke posisi 4.899,64. Sementara kelompok 45 saham unggulan atau indeks LQ45 naik 8,01 poin atau 1,09 persen ke di posisi 745,17.
"Mempertimbangkan sentimen global dan domestik, IHSG diperkirakan cenderung melemah dalam rentang support-ressistance 4.800-4.970 pada hari ini ," tulis Tim Riset Phintraco Sekuritas dalam laporan di Jakarta, Kamis.
Dari eksternal, stimulus fiskal AS yang belum mencapai konsensus diperkirakan akan menjadi sentimen negatif bagi IHSG pada hari ini.
Baca Juga: IHSG Awal Pekan Ini Menguat ke Level 4.962
Dari dalam negeri, rilis data Purchasing Manager Index (PMI) Indonesia periode September yang kembali menunjukan kontraksi diperkirakan juga menjadi sentimen negatif bagi IHSG.
Seiring sentimen di atas, pelaku pasar juga masih akan menantikan rilis data Inflasi Indonesia yang akan rilis pada siang ini oleh Badan Pusat Statistik (BPS).
Konsensus memperkirakan tingkat inflasi Indonesia periode September masih akan berada pada kisaran 1,42 persen (yoy).
Seiring sentimen di atas, pelaku pasar disarankan sebaiknya tidak tergesa-gesa dalam melakukan akumulasi beli. Investor bisa mencermati peluang beli atas saham-saham perbankan seperti BBRI, BBNI, BMRI dan BBCA.
Selain saham-saham perbankan, pelaku pasar juga dapat mencermati saham-saham yang bergerak di sektor infrastruktur seperti TLKM dan PGAS.
Baca Juga: Pekan Ini, IHSG Anjlok 2,24 Persen
Bursa saham regional Asia pagi ini antara lain indeks Nikkei melemah 52,74 poin atau 0,22 persen ke 23.486,36, indeks Hang Seng naik 214,43 poin atau 0,92 persen ke 23.489,96, dan indeks Straits Times menguat 9,92 atau 0,4 ke 2.481,53.
Antara
Berita Terkait
-
Prospek Saham BBCA,BMRI, BBNI dan BBRI Hari Ini, IHSG Potensi Rebound?
-
Trump Effect! Wall Street & Bursa Asia Menguat, IHSG Berpotensi Rebound
-
IHSG Naik Tipis Awal Sesi II, Saham-saham Ini Jadi Faktor Penentu
-
Saham PANI Jadi Sorotan, IHSG Melesat di Tengah Keputusan BI
-
Akhir Pekan, IHSG Longsor Dibawah Level 7.500
Tag
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Momen Pilkada, Harga Emas Antam Langsung Melonjak
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
Terkini
-
Dukung Pilkada, Saloka Theme Park Berikan Promo Khusus untuk Para Pemilih
-
Top Skor El Salvador Resmi Gabung PSIS Semarang, Siap Gacor di Putaran Kedua!
-
Kronologi Penembakan GRO: Dari Tawuran hingga Insiden Fatal di Ngaliyan
-
Kasus Pelajar Tertembak di Semarang, Ketua IPW: Berawal Tawuran Dua Geng Motor
-
Tragedi Simongan: Siswa SMK Tewas Terkena Peluru Nyasar Saat Polisi Lerai Tawuran?