SuaraJawaTengah.id - Sebuah kantor financial di Kelurahan Tipes, Kecamatan Serengan, Kota Solo jadi klaster baru penyebaran Covid-19.
Hal itu setelah 16 pegawai kantor tersebut dinyatakan terpapar virus Corona berdasarkan hasil test swab yang sebelumnya dilakukan.
Lurah Tipes, Suharudi menjelaskan, klaster itu bermula dari salah satu petugas keamanan atau satpam kantor tersebut mengalami sakit. Setelah diswab, ternyata dia dinyatakan positif Covid-19.
Sejurus kemudian, Dinas Ksehatan (Dinkes) Surakarta melakukan penelusuran dan ada dua pegawai yang ternyata terpapar.
"Setelah itu dilakukan test swab, 13 orang dinyatakan positif dari total 18 yang ditest. Total keseluruhan 16 karyawan terpapar," kata Suharudi.
Kepala Dinas Kesehatan Kota (DKK) Solo, Siti Wahyuningsih memaparkan, 16 pegawai itu berasal dari berbagai kelurahan mulai Mojosongo, Nusukan, Purwosari, Joglo, Joyosuran, Gandekan, Laweyan, Serengan, dan Panularan.
"Kita terus melakukan tracing untuk klaster ini. Harapannya bisa terputus penyebarannya," tegas Siti.
Sementara dari pantauan Suara.com, kantor finance itu sementara ditutup dan dilakukan penyemprotan disinfektan di kantor tersebut.
Seluruh bagian disemprot secara detail, baik di dalam maupun luar ruangan kantor dua lantai tersebut.
Baca Juga: Hore! di UPT Laboraturium Samarinda, Ada Alat Uji Swab Secara Kilat
Kontributor : RS Prabowo
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
7 Langkah Cepat Pemprov Jateng Atasi Bencana di Jepara, Kudus, dan Pati
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
7 Fakta Menarik Tentang Karakter Orang Banyumas Menurut Prabowo Subianto
-
Honda Mobilio vs Nissan Grand Livina: 7 Perbedaan Penting Sebelum Memilih
-
7 Mobil Listrik Murah di Indonesia, Harga Mulai Rp100 Jutaan