Scroll untuk membaca artikel
Budi Arista Romadhoni
Senin, 16 November 2020 | 12:30 WIB
Ustad Abdul Somad menyampaikan tausiyah di Kampus Unhas, Jumat 2 Oktober 2020 / Foto : DKSR Unhas

SuaraJawaTengah.id - Ustaz Abdul Somad atau UAS terlihat mempunyai hubungan dekat dengan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI). Beberapa hari lalu UAS juga muncul menyambut Habib rizieq Syihab di Ponpes Agrokultural Markas Syariat, Mega Mendung, Bogor, Jawa Barat.

Bagaimana hubungan mereka? Apakah hanya masa Pilkada DKI 2017? 

Dilansir dari Hops.id media jaringan Suara.com, UAS ternyata sudah lama bersimpati pada Habib Rizieq, jauh sebelum Pilkada DKI 2017 terjadi. 

UAS mengaku dia ada perbedaaan antara dia dengan Habib Rizeq, namun ada satu sisi kesamaan yang membuatnya menjadi simpati dengan tokoh sentra FPI tersebut.

Baca Juga: Viral Video Chat Mesum Diduga Habib Rizieq-Firza Husein, Ada Suara Wanita

Pada Pilkada DKI 2017 Ustaz Abdul Somad mengatakan dia simpati pada Habib Rizieq sudah sejak dulu. Namun ia mengaku terkesan dengan sosok HRS dalam Pilkada yang menguras emosi publik Jakata itu, Habib Rizieq menyuarakan dukungan kepada pasangan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno.

“Jadi keberaniannya (menegakkan amar maruf nahi munkar) itu bagi saya sesuatu yang menantang, saya senang,” kata UAS dalam kanal Youtube Karni Ilyas Channel dikutip Senin 16 November 2020.

Peceramah asal Pekanbaru ini mengaku senang dengan prinsip Habib Rizieq menegakkan amar maruf nahu munkar atau menegakkan kebenaran dan mencegah keburukan.

“Ada beberapa titik persamaan, saya senang sekali dengan gerakan amar maruf nahi munkar. Ada banyak orang amar maruf nahi munkar semangat mengajak orang berdzikir, salawat mengajak memakmurkan majid tapi ketika munkar, melihat perbuatan maksiat itu diam,” kata UAS.

Dia mengatakan amar maruf nahi munkar terkait dengan kepentingan orang banyak. makanya kalau disinggung soal hal ini, bisa menimbulkan pergolakan.

Baca Juga: Siapa Sesungguhnya yang Disindir Lonte Oleh Habib Rizieq?

“Sehingga kalau kita sentuh, kalau istilah orang Melayu, kalau periuk belanga orang tersentuh dia mengamuk. Jadi saya simpati dari awal, sebelum ketemu beliau (Habib Rizieq) hiruk pikul Pilkada 2017. Soal keberanian bagi saya sesuatu yang menantang,” ujar UAS.

Load More