- PT Semen Gresik mengadakan SG Fun Run & Fun Walk pada 10 Januari 2026, diikuti 446 peserta di Pabrik Rembang.
- Acara ini merupakan rangkaian HUT ke-12 perusahaan sekaligus Bulan K3 Nasional 2026 untuk mempererat sinergi.
- Kegiatan juga mengenalkan kawasan hijau pascatambang sebagai bukti komitmen perusahaan terhadap prinsip ESG.
SuaraJawaTengah.id - Dalam rangkaian puncak peringatan HUT ke-12, PT Semen Gresik sukses menggelar SG Fun Run & Fun Walk yang diikuti sebanyak 446 peserta, terdiri karyawan Semen Gresik, anak usaha, mitra dan warga desa di sekitar perusahaan.
Ratusan peserta menempuh rute sepanjang 3,6 kilometer melintasi area greenbelt wilayah Pabrik Rembang, pada Sabtu (10/1/2025).
Turut berpartisipasi secara langsung Direktur Utama Gatot Mardiana, Direktur Operasi Benny Ismanto, dan Direktur Keuangan & SDM Fadhi Sjahrul Ade beserta jajarannya berbaur bersama ratusan peserta.
Direktur Utama PT Semen Gresik, Gatot Mardiana, menyampaikan bahwa SG Fun Run & Fun Walk ini tidak hanya memperingati HUT ke-12 perusahaan, tetapi juga menjadi rangkaian Bulan K3 Nasional 2026, sekaligus sebagai sarana untuk mempererat kebersamaan dan menumbuhkan semangat kolaborasi.
“Harapannya, kegiatan ini mampu memperkokoh kebersamaan, kekompakan, serta sinergitas antara perusahaan, karyawan, serta masyarakat. Nilai-nilai tersebut merupakan fondasi penting dalam menjaga keberlanjutan perusahaan,” ungkapnya.
Ia menjelaskan bahwa SG Fun Run & Fun Walk menjadi wadah kebersamaan antara perusahaan, karyawan, dan masyarakat. Sehingga harapannya terjalin hubungan yang semakin erat, harmonis, serta berkelanjutan di sekitar wilayah operasional.
“Melalui kegiatan ini, perusahaan menegaskan komitmen untuk terus menghadirkan nilai keberlanjutan dalam setiap aktivitas operasional, sejalan dengan semangat Empowering Futures yang menjadi arah perjalanan PT Semen Gresik,” tuturnya.
Selain mendorong pola hidup sehat bagi karyawan dan masyarakat, kegiatan ini juga menjadi sarana untuk mengenalkan area greenbelt atau kawasan hijau di area Pabrik Rembang.
Jalur yang dilalui peserta menunjukkan pengelolaan kawasan pascatambang yang bertanggung jawab, sekaligus menjadi bukti bahwa dalam aktivitas pertambangan, Semen Gresik senantiasa mematuhi ketentuan yang berlaku dan mengedepankan prinsip Environmental, Social, and Governance (ESG).
Baca Juga: UPZ Baznas Semen Gresik Salurkan Bantuan Kemanusiaan bagi Warga Terdampak Bencana Banjir di Sumbar
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
Terkini
-
Usai OTT Bupati Sudewo, Pelayanan Publik di Kabupaten Pati Dipastikan Kondusif
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 Halaman 132: Panduan Belajar Efektif
-
Peringati HUT Ke-12, Semen Gresik Gelar SG Fun Run & Fun Walk di Area Greenbelt Pabrik Rembang
-
5 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Pati yang Menjerat Bupati Sudewo
-
OTT Bupati Sudewo, Gerindra Jateng Dukung Penuh Penegakan Hukum dari KPK