SuaraJawaTengah.id - Beredar video yang menunjukkan kawasan Gunung Slamet tengan dilanda hujan. Tapi bukan sembarang hujan, yang turun adalah es alih-alih rintik air.
Fenomena hujan es ini membuat sekelompok pendaki yang tengah berada di gunung tersebut langsung senang.
Hal ini diketahui dari unggahan pengguna intenet dengan akun @zi_ftldth di Instagram.
Dalam postingan tersebut, diselipkan informasi bahwa fenomena hujan es di Gunung Slamet itu terjadi pada Minggu (22/11/2020) lalu.
"Fenomena langka. Hujan es di Gunung Slamet," tulis @zi_ftldth, dikutip pada Selasa (24/11).
Rekaman berdurasi 18 detik tersebut, menunjukkan area perkemahan pendaki berlari menuju salah satu tenda.
Setelahnya, pria yang mengenakan jas hujan warna hijau itu tiba-tiba menyerok es yang jatuh di tanah dengan kedua tangannya.
Ia kemudian berlari ke temannya yang memegang kamera, menunjukkan setangkap es yang nampak seperti diserut.
Pria itu mengatakan di daerah asalnya tak ada fenomena hujan es. "Makanya ke sini dong," sambugnya.
Baca Juga: Apakah Sah Sholat Hujan-hujanan Sampai Basah Kuyup?
Pendaki ini lantas melempar es yang telah ia kumpulkan. Sambil menggigil, ia menyusul teman-temannya ke tempat berteduh.
Begitu dibagikan, video hujan es di Gunung Slamet ini langsung mendapatkan beragam respon dari warganet.
"Nggak perlu bikin es serut lagi," tulis seorang warganet.
"Tinggal pakai sirup sama susu udah mantep," kata si empunya akun.
"Hujan es segede bakpao," timpal warganet lainnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
Terkini
-
7 Fakta Hasil Visum Syafiq Ali, Ungkap Perkiraan Waktu Kematian dan Kondisi Luka
-
Gebrakan Awal 2026: Ribuan Talenta Sepak Bola Putri Unjuk Gigi di MLSC Semarang
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya