SuaraJawaTengah.id - Ustaz Maaher At-Thuawailibi ditangkap aparat Bareskrim Polri setelah dirinya dilaporkan Waluyo Wasis Nugroho atas ujaran kebencian terhadap Habib Lutfi.
Menurut pengacara Ustaz Maaher, Djudju Djumantara mengatakan berdasarkan surat penangkapan SP.Kap/184/XII/2020/Dititipidsiber kliennya dibekuk pada Kamis (3/12/2020) subuh tadi.
Ustaz Maaher dijemput karena dituduh menyebar informasi bernuansa ujaran kebencian melalui akun twitternya @Ust.Maaher At-Thuawailibi Official kepada Kiai Sepuh Nahdlatul Ulama , Habib Lutfi bin Yahya.
Adapun cuitaanya yakni, "Iya tambah cantik pakai jilbab, kayak kyainya Banser ini ya," kata Maaher seraya mengunggah foto Habib Lutfi yang mengenakan sorban, seperti dikutip Suara.com, Sabtu (14/11/2020).
Berdasarkan surat diatas, Ustaz Maaher melanggar Pasal 45 a ayat 2 juncto Pasal 28 ayat 2 Undang-undang Nomor 19 Tahun 2016 tentang ITE.
Sebagai pelapor Waluyo Wasis Nugroho telah melaporkan ujaran kebencian Ustaz Maaher dari tanggal 27 November lalu.
"Masih diperiksa," kata Djudju dikutip dari suarajakarta.id.
Mendengar penangkapan Ustaz Maaher, Nikita Mirzani yang pernah berseteru hebat dengannya, merasa kegeringan dan mencurahkan kebahagiaannya melalui akun instagram pribadinya.
"Maher alias soni akhirnya elo ga bisa BACOT lagi. Di toktok yah wkwkwkwkwk," tulis akun @nikitamirzanimawardi_17.
Baca Juga: Senang Ustaz Maaher Ditangkap, Nikita Mirzani: Bravo Polri, Takbir!
Padahal Nikita belum sama sekali melaporkan hinaan Ustaz Maaher karena menyebut dirinya sebagai lonte.
"Itu baru orang lain yang ngelaporin elo langsung di tangkep. Gue diam bukan berarti guwe tololo. Belum gue laporin tuh," tambahnya.
"Tunggu giliran gue yang laporin biar lo busuk di penjara," ujarnya.
Nikita juga mengapresiasi pihak Bareskrim Polri atas penangkapan Ustaz Maaher tersebut.
"By the way Pak polisi kalau kurang pasalnya nanti saya tambahin. Bravo POLISI INDONESIA. TAKBIR..," tandasnya.
Postingan foto yang di unggah baru beberapa jam tersebut, mendapat banyak respon dari netizen. Banyak dari netizen yang merasa bahagia juga setelah mendengar kabar penangkapan tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Apel Siaga Bulan K3 Nasional, Semen Gresik Tegaskan K3 sebagai Budaya dan Prioritas Utama
-
Warga Pati Berpesta: Kembang Api Sambut Tumbangnya Bupati Sudewo
-
7 Fakta Mengejutkan Kasus Korupsi Bupati Pati: Dari Jual Beli Jabatan hingga Suap Proyek Kereta Api
-
Pantura Jateng Siaga Banjir dan Longsor! BMKG Keluarkan Peringatan Dini Hujan Lebat Ekstrem
-
3 MPV Bekas Rp50 Jutaan Tahun 2005 ke Atas: Mewah, Nyaman, dan Kini Gampang Dirawat!