SuaraJawaTengah.id - Pendaftaran ajang pencarian bakat 'Bintang Suara' akan dibuka 20 Desember ini. Ajang tersebut mencari penyanyi dangdut berbakat secara virtual.
Tidak hanya penyanyi terkenal yang mendukung, rupanya Gubernur Sulawesi Selatan Nurdin Abdullah juga ikut memberikan apresiasi ajang pencarian bakat Bintang Suara.
Menurutnya, Bintang Suara merupakan ajang yang sangat kreatif di tengah pandemi Covid-19.
Di tengah keterbatasan selama pandemi ini kata Nurdin, Masyarakat sangat membutuhkan hiburan. Musik dangdut dinilainya mampu menghibur lara masyarakat.
Baca Juga: Ini Pesan Khusus Kristina Bagi Calon Peserta Bintang Suara
"Saya sangat mengapresiasi acara yang digelar Suara.com ini, apalagi dilakukan secara virtual. Artinya, tetap kreatif walau di tengah pandemi," kata Nurdin, Kamis (10/12/2020).
Ia mengajak masyarakat yang hobi menyanyi dangdut untuk ikut berpartisipasi.
"Saya mengajak masyarakat yang hobi menyanyi dangdut untuk ikut audisinya. Ini jadi panggung untuk kalian yang punya hobi menyanyi," ujarnya.
Adapun persyaratan yang harus disiapkan calon peserta Bintang Suara, yakni:
1. Mengisi data pribadi lengkap
2. Mengirimkan foto close up dan full badan
3. Mengirimkan sampel vokal dalam bentuk WAV, MOV, WMA, MP3, MP4, dll (durasi maksimal 60 detik)
Baca Juga: Mau Jadi Dangdutstar di Bintang Suara? Ini Tips Sukses ala Kristina
Syarat tersebut wajib diisi dalam form yang ada di Suara.com yang link pendaftaran. Penyelenggara menjamin kerahasiaan data calon peserta yang ingin ikut ajang kali ini.
Selain itu, calon peserta juga wajib memperhatikan persyaratan untuk mengikuti ajang Bintang Suara yang meliputi:
1. Bisa menyanyi dangdut
2. Berpenampilan menarik
3. Usia 17 tahun sampai 30 tahun
4. Tidak sedang terikat kontrak dengan perusahaan rekaman manapun
5. Siap dikontrak dengan pihak Arkadia Digital Media & Media Musik Pro Aktif
6. Likes dan follow media sosial Suara.com & Media Musik pro Aktif
7. Ketentuan pemenang ajang Bintang Suara mutlak keputusan penyelenggara
Diketahui, Bintang Suara merupakan kerjasama PT Arkadia Digital Media Tbk, melalui anak usaha Suara.com, dengan PT Media Musik ProAktif.
Kontes dangdut ini digelar melalui audisi virtual. Bintang Suara dibuka untuk menjaring calon bintang yang memiliki bakat menyanyi dangdut.
Bagi pemenang yang terpilih dalam ajang ini akan dikontrak untuk dibuatkan single lagu.
Bagi yang tertarik, persiapkan diri untuk menyongsong ajang Bintang Suara hanya di Suara.com dibuka pada tanggal 20 Desember 2020 nanti.
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
Terkini
-
Menteri Perdagangan dan Dirut Pertamina Patra Niaga Tinjau SPBU Sleman yang Disegel
-
Deretan Tablet Redmi Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Diskon BRImo hingga Cashback Meriahkan OPPO Run 2024
-
Survei Pilkada Kota Semarang: Yoyok-Joss Unggul Tipis atas Agustina-Iswar
-
Jokowi Sampai Turun Gunung ke Semarang, Optimis Luthfi-Yasin Menang di Pilgub Jateng