SuaraJawaTengah.id - Pergantian tahun 2020 ke 2021 dimanfaatkan Nia Ramadhani untuk berkumpul bersama keluarga. Tak tanggung-tanggung NIa bersama suami Ardi Bakrie, berlibur ke Dubai, Uni Emirat Arab, baru-baru ini.
Merek tidak hanya berlibur berdua saja, namun juga bersama keluarga Bakrie yang lain, termasuk sang mertua Abu Rizal Bakrie dan iparnya Anindya Bakrie.
Dalam Instagram pribadi Nia, mereka terlihat berfoto bersama dengan latar belakang gedung pencakar langit kota Dubai, yang begitu indah di malam hari.
Dalam foto tersebut, Nia terlihat tampil cantik dan modis dengan busana atasan turtleneck dan jaket berwarna hitam yang ia padukan dengan tipped jeans. Ia menambahkan heels berwarna merah untuk melengkapi tampilannya.
Pada kesempatan ini, ibu tiga anak tersebut tak hanya memamerkan busananya yang kece, tapi juga tempat di mana ia dan keluarganya menginap selama di Dubai. Di sebuah foto, ia berpose dengan latar belakang tulisan Hotel Armani Dubai.
Dan ternyata, Hotel Armani Dubai ini merupakan hotel mewah dengan tarif belasan hingga puluhan juta rupiah. Hal ini disampaikan oleh salah seorang warganet yang mengetahui tarif hotel mewah tersebut. Ia ikut berkomentar di unggahan tersebut.
"Gilaaa ini hotel yang 1 harinya 4 ribu sampai 6 ribu dirham, itu sebelum pandemi. Sekitar 18 sampai 23 jutaan sehari," kata @mai_2868.
Tentu saja, harga yang dibuka oleh warganet tersebut mengundang komentar warganet lain yang merasa kaget dengan tarif hotel yang ditempati Nia dan keluarga.
"Mungkin aku hanya nelan ludah doang," kata @triirayani_ahmad.
Baca Juga: Nia Ramadhani Pose di Dekat Pohon Natal, Netizen: Selamat Natal Bu Hajah
"OMG, di situ sehari bisa buat kosanku setahun," ujar @ndank_winna.
Dilihat dari situs booking.com, tarif satu malam menginap di hotel tersebut untuk 29-30 Desember 2020 memang berkisar Rp 17,1 juta - Rp 18,3 juta. Wah!
Berita Terkait
Terpopuler
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
Perbaiki Pencahayaan, Kontras, dan Warna Secara Mulus Melalui Alat Peningkat Video
-
Bukan Sekadar Bantuan, BRI Ungkap Strategi Jitu Perkuat Ekonomi Desa Lewat Program Desa BRILiaN
-
KPK Geledah Rumah Dinas dan Kantor Bupati Pati Sudewo, Kasus Korupsi Makin Terkuak!
-
Banjir Landa Pantura Pati-Juwana: Hindari Kemacetan dengan Jalur Alternatif Ini!
-
Waspada! Semarang Diguyur Hujan Seharian, BMKG Prediksi Dampak Cuaca Ekstrem Hingga Akhir Januari