SuaraJawaTengah.id - Kehidupan Dimas Ramadhan alias Dimas Ahmad berubah setelah viral karena wajahnya mirip Raffi Ahmad. Ia kini juga kerap terlihat mengenakan berbagai barang branded dan mahal.
Dalam vlog pindahannya di kanal YouTube Rans Entertainment beberapa waktu llau, Dimas terlihat memakai tas yang diklaimnya bisa menambah rasa ganteng. Hal itu dirasakan oleh Dimas saat memakai tas tersebut ke lokasi syuting.
"Ini kisah nyata waktu kerja pakai tas ini nih, kan bawa baju bawa sepatu taruh dalem. Pakai kan ke tempat kerja, pakai set, ke tempat syuting. Kan ada tuh kaca-kaca yang gede, yang item tapi mantul. Pas dilihat, 'Gue ganteng banget, ya ampun'," tutur Dimas antusias.
Cerita Dimas ini pun dibenarkan oleh salah satu karyawan Rans Entertainment, Haikal.
"Iya bener, perkara tas ini doang," timpal Haikal sembari menggendong tas tersebut.
Sambil bercanda, Dimas merekomendasikan tas tersebut kepada siapa pun yang ingin kegantengannya bertambah. Memangnya, berapa harga tas yang diklaim oleh Dimas bisa meningkatkan rasa ganteng ini?
Menurut penelusuran akun @fashion_dimasahmad, tas kulit yang dipakai Dimas itu dibeli oleh Raffi pada 2015 dengan harga sekitar Rp 2,7 juta. Fakta ini pun mengundang berbagai komentar dari warganet.
"Nggak kurang 0 min," ujar seorang warganet dengan emoji tertawa, memastikan bahwa harga tas yang dipakai Dimas memang tak lebih mahal dari itu.
"Aku tunggu nih harga tasnya, akhirnya dipost," tutur warganet lain yang rupanya sudah penasaran dengan harga tas yang dipakai oleh idolanya.
Baca Juga: Dijuluki Sultan Andara, Raffi Ahmad Dikerokin Merry Bikin Heboh
Sementara itu, berbagai barang fesyen yang dipakai oleh Dimas Ahmad memang sering disorot setelah terjun ke dunia hiburan. Beberapa kali pria yang dulu berprofesi sebagai pedagang bakso itu kedapatan mengenakan barang mahal di berbagai kesempatan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
Terkini
-
Usai OTT Bupati Sudewo, Pelayanan Publik di Kabupaten Pati Dipastikan Kondusif
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 Halaman 132: Panduan Belajar Efektif
-
Peringati HUT Ke-12, Semen Gresik Gelar SG Fun Run & Fun Walk di Area Greenbelt Pabrik Rembang
-
5 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Pati yang Menjerat Bupati Sudewo
-
OTT Bupati Sudewo, Gerindra Jateng Dukung Penuh Penegakan Hukum dari KPK