SuaraJawaTengah.id - Pekerja shift malam adalah salah satu pekerjaan shift yang paling berisiko. Banyak dampak negatif yang perlu diwaspadai jika bekerja pada shift malam, yaitu kesehatan bisa terganggu.
Apabila Anda tidak mampu beradaptasi maka kesehatan bisa menurun dan jatuh sakit. Untuk itu, ahli gizi mengingatkan Anda yang bekerja shift malam untuk menjaga pola makan.
Ahli gizi RS Otak Nasional Yunita Adhati mengingatkan, bagi pekerja yang sedang dinas malam sebaiknya jangan sembarangan makan. apalagi melewatkan makan malam.
"Pekerja shift malam biasanya masuk jam 8-9 malam. Kalau biasa dinas malam, supaya gak ngantuk juga akhirnya makan dengan jam asal. Misalnya jam 12 malam jam 2 makan lagi. Disarankan tidak konsumsi makan berat, maksudnya tidak dalam porsi besar," kata Yunita dikutip dari siaran Podcast Kesehatan Kemenkes, Senin (11/1/2021).
Ia menyarankan, sebaiknya konsumsi makanan berat seperti nasi terakhir jam 10 malam. Waktu serupa juga berlaku untuk konsumsi sumber karbohidrat lain seperti roti. Setelah lewat pukul 22.00, tidak disarankan mengonsumsi makanan berkalori tinggi.
"Lalu untuk makan pagi disarankan agak pagi jam 6. Tetapi antara jam 22 sampai 6 pagi tidak disarankan untuk konsumsi makanan tinggi karbohidrat dan porsi besar," katanya.
Konsumsi makanan bergizi seimbang tetap harus dilakukan. Namun, Yunita mengingatkan bahwa makanan bergizi tidak berarti berat di kantong.
Ia menyayangkan anggapan masyarakat yang merasa makanan sehat berarti mahal. Padahal dengan membeli bahan makanan lokal yang relatif lebih murah di pasar juga cukup memenuhi asupan nutrisi yang dibutuhkan.
"Misalnya dalam satu makan tidak harus konsumsi ikan yang mahal. Tapi bisa saja dengan nasi lalu telur. Sayuran bisa buncis, tauge, lauknya tahu dan tempe. Itu juga cukup sehat dan harganya tidak mahal," ucapnya.
Baca Juga: Ingin Otak Anak Encer dan Berita Terpopuler Lainnya
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Wujud Syukur 12 Tahun Perjalanan Perusahaan, Semen Gresik Gelar Doa Bersama dan Santunan Anak Yatim
-
Darurat Kecelakaan Kerja di Jawa Tengah: Wagub Taj Yasin Desak Perusahaan Genjot Budaya K3!
-
Jawa Tengah Siaga! BMKG Peringatkan Banjir dan Longsor Mengancam Hingga Februari 2026
-
Ini Ciri-ciri Aplikasi Penghasil Uang yang Aman dan Terpercaya
-
Avanza Kalah Telak! Inilah Mobil Seumur Hidup Pilihan Terbaik di Bawah 200 Juta