SuaraJawaTengah.id - Gudang tempat penyimpanan vaksin Covid-19 di Kabupaten Mamuju, Provinsi Sulawesi Barat, tetap aman walaupun dini hari tadi kawasan sekitar diguncang gempa kuat magnitudo 6,2, kata juru bicara vaksinasi Covid-19 dari Kementerian Kesehatan Siti Nadia Tarmizi.
"Sampai saat ini gudang vaksin baik, tetapi karena listrik mati maka menggunakan genset," kata Nadia kepada Suara.com, Jumat (15/1/2021).
Data hingga pukul 06.00 WIB tadi, BPBD Mamuju melaporkan korban meninggal dunia akibat gempa tiga orang dan luka-luka 24.
Sebanyak 2.000 warga mengungsi ke tempat yang lebih aman. Sedangkan kerugian material berupa kerusakan, antara lain Hotel Maleo dan kantor gubernur Sulawesi Barat mengalami rusak berat. Jaringan listrik masih padam pascagempa.
Baca Juga: Gempa Majene, Politisi Demokrat: Jokowi Lagi Tidur
Sementara itu, BPBD Majene menginformasikan longsor tiga titik sepanjang jalan poros Majene-Mamuju (akses jalan terputus), sebanyak 62 unit rumah rusak (data sementara), satu unit puskesmas (rusak berat), dan satu kantor danramil Malunda (rusak berat).
Program vaksinasi di Sulawesi Barat semula direncanakan hari ini, namun karena situasi baru yang ditimbulkan gempa, pelaksanaannya ditunda untuk sementara waktu.
"iya (ditunda), bencana dulu, tapi tetap harus protokol kesehatan ini," kata Nadia.
Berita Terkait
-
Waspada! Sesar Opak Aktif, Ini Daerah di Jogja yang Dilaluinya
-
Kabar Sesar Panjalu Ciamis Bikin Resah, Benar Bencana Besar Mengintai?
-
Dua Gempa Dahsyat Guncang Kuba, Warga Berhamburan ke Jalan!
-
Gempa Magnitudo 5,4 Guncang Pesisir Barat Lampung, Warga Diminta Waspada Gempa Susulan
-
Pangandaran Diguncang Gempa M 5.0, Getarannya Dirasakan hingga ke Sukabumi
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Deretan Tablet Redmi Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Diskon BRImo hingga Cashback Meriahkan OPPO Run 2024
-
Survei Pilkada Kota Semarang: Yoyok-Joss Unggul Tipis atas Agustina-Iswar
-
Jokowi Sampai Turun Gunung ke Semarang, Optimis Luthfi-Yasin Menang di Pilgub Jateng
-
Dramatis! Evandro Brandao Jadi Pahlawan, PSIS Curi Poin di Kandang Persik Kediri