SuaraJawaTengah.id - Bencana banjir terjadi di Kalimantan Selatan. Bencana banjir terjadi akibat intensitas hujan yang cukup tinggi.
Musibah yang melanda Kalimantan Selatan tak hanya merendam rumah warga dan melumpuhkan aktivitas. Namun juga memakan korban jiwa.
Perkembangan terkini menyebutkan sebanyak lima orang ditemukan meninggal dunia akibat terseret arus banjir di Desa Hentakan, Hulu Sungai, Kalsel.
Desa Hentakan diketahui menjadi wilayah yang cukup parah terdampak banjir Kalsel.
Hal itu, lantas membuat Presiden Jokowi terjun langsung meninjau kondisi masyarakat Kalimantan Selatan yang sedang tertimpa bencana banjir.
Ia bersama jajaran mendatangi para pengungsi pada Senin (18/1/2021) dan memberikan beberapa bingkisan kepada anak-anak yang ia temui.
Akun Instagram @makassar_iinfo mengunggah sebuah video yang memperlihatkan agenda kunjungan Presiden Jokowi di beberapa titik di Kalimantan Selatan yang terdampak banjir. Dalam video tersebut, Presiden Jokowi disambut dengan antusias oleh warga.
Di video pertama, tampak Presiden Jokowi yang menganakan jaket hitam sedang membagikan kotak bingkisan berwarna oranye kepada beberapa anak kecil yang ada di lokasi pengungsian.
Anak-anak tersebut tampak tersenyum kegirangan saat menerima bingkisan langsung dari tangan presiden.
Baca Juga: Bawa Payung dan Pakai Sepatu Kets, Gaya Santai Jokowi Pantau Banjir Kalsel
Video selanjutnya memperlihatkan Presiden Jokowi yang sedang meninjau sebuah jembatan yang melintang di atas sunga Martapura.
Para warga yang menyaksikan dari jauh tampak berteriak-teriak memanggil Presiden Jokowi.
"Asyik, Pak Jokowi, Pak Jokowi," ucap beberapa warga yang suaranya terekam dalam video tersebut.
Presiden Jokowi juga tampak berjalan kaki menyapa para warga dan pengungsi yang sudah menunggu kedatangannya. Mereka mengucap syukur atas kedatangan Presiden Jokowi.
"Alhamdulillah, luar biasa," ucap seorang wanita dalam video tersebut.
Beberapa warga juga tampak melambaikan tangan pada Presiden Jokowi. Mereka berteriak dan mendoakan Jokowi agar selalu sehat.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
Terkini
-
7 Fakta Hasil Visum Syafiq Ali, Ungkap Perkiraan Waktu Kematian dan Kondisi Luka
-
Gebrakan Awal 2026: Ribuan Talenta Sepak Bola Putri Unjuk Gigi di MLSC Semarang
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya