SuaraJawaTengah.id - Acara ulang tahun seorang perempuan belum lama ini jadi sorotan lantaran mendapatkan kado mewah berupa buket bunga dengan ukuran super besar.
Alih-alih senang, wanita ini mengaku kewalahan usai mendapatkan buket yang berukuran besar tersebut. Kontan, video curhatannya pun viral dengan telah ditonton hingga 3,5 juta kali.
Hal ini diketahui dari pengguna TikTok dengan akun @isa21111 yang mengunggah video buket uang tersebut baru-baru ini.
Dalam video tersebut, nampak seseorang pria membawa buket yang berisi uang pecahan Rp 50 ribu dan Rp 100 ribu ke acara ulang tahun si perempuan.
Rekaman tersebut lantas menunjukkan proses saat si perempuan membongkar buket uangnya. Dibantu dengan seorang teman, ia mencabut satu per satu uang yang dimasukkan ke dalam plastik sebelum ditancapkan dan disusun menyerupai bunga tersebut.
Kewalahan melepas rangkaian uang, perempuan ini menyarankan agar orang lain tak meminta kado buket uang seperti dirinya.
"Sumpah jangan minta ke pasangan beginian capek bongkarnya," tulisnya dalam video, dikutip pada Selasa (19/1/2021).
"Masih banyak banget dong, banyak banget," katanya.
Di unggahannya tersebut, si perempuan menyebut kado berupa uang juga pernah ia dapatkan saat ulang tahunnya dua tahun lalu. Tak tanggung-tanggung, ia mendapatkan Rp 80 juta.
Baca Juga: Rayakan Ultah ke-6 di Rumah, Gisel Akui Gempi Sempat Ngambek
"2 tahun lalu dikasih hadiah Rp 80 juta," katanya pada caption.
Hingga akhir video, perempuan tersebut tak menyebutkan secara pasti berapa nominal yang ia dapatkan untuk kado ulang tahunnya kali ini.
Video penampakan buket uang super besar ini lantas mengundang beragam reaksi warganet. Tak sedikit yang menyorot pengakuan perempuan ini yang capek lantaran membuka rangkaian uang.
"Gak peduli capek atau gaknya yang penting dapet duit dulu," tulis akun Des***.
"Bongkarnya nyampe 7 hari 7 malem kalo kadonya bentukan kaya gitu ridho gue, ikhlas lahir batin," timpal Vit***.
"The real yang tinggal metik," ujar Ysh***.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Bukan LCGC! Ini 3 MPV Bekas Rp80 Jutaan Paling Nyaman dan Irit BBM, Dijamin Senyap di Tol
-
Usai OTT Bupati Sudewo, Pelayanan Publik di Kabupaten Pati Dipastikan Kondusif
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 Halaman 132: Panduan Belajar Efektif
-
Peringati HUT Ke-12, Semen Gresik Gelar SG Fun Run & Fun Walk di Area Greenbelt Pabrik Rembang
-
5 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Pati yang Menjerat Bupati Sudewo