SuaraJawaTengah.id - Jateng di Rumah Saja, Ganjar : Terimakasih Masyarakat Sudah Berpartisipasi
Gerakan Jateng di Rumah Saja sukses membuat beberapa wilayah sepi tanpa aktivitas. Hal itu tentu saja bisa menekan terjadinya penularan Covid-19.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menyampaikan ucapan terimakasih pada seluruh warganya yang telah berpartisipasi dalam gerakan Jateng di Rumah Saja, pada 6-7 Februari lalu.
Ganjar menyebut, masyarakat dinilai kompak bisa menerapkan gerakan Jateng di Rumah Saja.
“Saya ingin menyampaikan terimakasih tak terhingga pada seluruh masyarakat yang sudah berpartisipasi setidaknya dalam dua hari ini,” ucap Ganjar, Minggu (7/2/2021) malam.
Ganjar meyakini gerakan ini mengajarkan banyak hal. Sebagai sebuah gerakan yang tanpa ancaman sanksi, masyarakat rupanya mengerti bahwa empati dan disiplin protokol kesehatan di tengah pandemi sangatlah penting.
“Kami tahu persis tidak semuanya senang, kami tahu persis ada yang marah, tapi percayalah karena kita lagi belajar bagaimana berempati dan berdisiplin. insyaallah ini manfaatnya banyak,” kata Ganjar.
Ganjar mengatakan, belum bisa langsung terlihat dampak baik dari gerakan yang dilakukan dua hari pada 6-7 Februari ini. Namun dari pelaksanaan, Ganjar melihat di beberapa daerah berjalan dengan baik.
“Kalau melihat dari pelaksanaannya bagaimana, rasa-rasanya banyak video yang dikirim kepada kami, pengawasan dari kawan-kawan di kabupaten, dari masyarakat, partisipasi dari desa, mereka pada ngirimin semua. Rasa-rasanya mereka pada bersemangat dan membantu,” tutur Ganjar.
Baca Juga: Semarang Dilanda Banjir, Tengku Zul Beri Doa Semangati Ganjar Pranowo
Pihaknya akan memantau dalam seminggu kedepan, untuk bisa mengetahui dampak dari pelaksanaan Gerakan Jateng di Rumah Saja terhadap penurunan angka COVID-19.
“Ini kita mengukur pling nggak seminggu sampai dengan dua minggu. Kami akan hitung mulai kira-kira seminggu dan seterusnya. Kalau penurunan yang signifikan dari penyakitnya belum akan kelihatan karena baru dua hari,” katanya.
Terlepas dari itu, Ganjar mengimbau masyarakat untuk tetap disiplin protokol kesehatan. Pihaknya berharap, gerakan selama dua hari ini membangun kembali kesadaran disiplin protokol kesehatan.
“Kami minta mulai besok kita juga tetap ketat pada prokes, maka sekali lagi saya berikan penghargaan dan penghormatan pada seluruh elemen masyarakat jateng yg sudah berpartisipasi dalam jateng di Rumah saja dua hari,” tadnasnya.
Seperti diketahui, Gubernur Jateng Ganjar Pranowo melaksanakan Gerakan Jateng di Rumah Saja pada 6-7 Februari. Gerakan ini sebagai tindaklanjut Pemprov Jateng merespon perpanjangan PPKM Jawa-Bali yang berakhir pada 8 Februari esok.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Wujud Syukur 12 Tahun Perjalanan Perusahaan, Semen Gresik Gelar Doa Bersama dan Santunan Anak Yatim
-
Darurat Kecelakaan Kerja di Jawa Tengah: Wagub Taj Yasin Desak Perusahaan Genjot Budaya K3!
-
Jawa Tengah Siaga! BMKG Peringatkan Banjir dan Longsor Mengancam Hingga Februari 2026
-
Ini Ciri-ciri Aplikasi Penghasil Uang yang Aman dan Terpercaya
-
Avanza Kalah Telak! Inilah Mobil Seumur Hidup Pilihan Terbaik di Bawah 200 Juta