SuaraJawaTengah.id - Perseteruan antara Hotma Sitompul dengan istrinya, Desiree Tarigan terus memunculkan berbagai cerita. Bahkan Bams eks Samsons membeberkan cerota soal ibunya itu.
Penyanyi bernama lengkap Bambang Reguna Bukit itu menceritakan bagaimana ibunya sangat tangguh menghadapi cobaan.
Dilansir Matamata.com, Bams awalnya menceritakan momen dimana sang ibu diusir oleh suaminya, Hotma Sitompul. Bams eks Samsons pun mengajak ibunya ke Bali.
"Tgl 10 feb saya kebetulan ada plan bersama dengan rekan-rekan kantor untuk pergi Ke Bali. 3 hari sebelum keberangkatan saya, jam 7 malam ibu saya diusir oleh 'pak hot' . jujur malam itu saya geram melihat ibu saya diperlakukan seperti itu. Untungnya semua sahabat saya melerai dan memaksa saya untuk tidak mengkonfrontasi 'pak hot' dan meminta saya mengajak ibu saya untuk ikut Ke Bali untuk meredakan suasana hati & menenangkan pikiran," tulis @bams1606.
Bukannya relaksasi, Desiree Tarigan malah memikirkan nasib Pulau Dewata yang sangat sepi. Ia pun memikirkan bagaimana cara membantu Bali yang sangat sepi tersebut.
"Selama di Bali saya sangat sedih melihat ibu saya yg menghabiskan waktunya di Bali mostly berdiam dan merenung. Di hari Ketiga ibu saya tiba2 menghampiri saya dan berkata bang, mom sedih. Saya balas sedih kenapa mom ?, dan ibu saya berkata, mom sedih lihat Bali bisa seterpuruk ini . Dimana2 sepi dan tutup, mereka pasti susah bgt, apa kira2 yg bisa mom buat ya bang?" ujar Bams eks Samsons.
Bams eks Samsons dan ibunya pun akhirnya melakukan aksi sosial untuk membantu Bali yang sedang terpuruk. Bams pun kembali memuji ibunya meski bukan jadi ibu yang terbaik.
"in the end saya cuma bisa bilang no, my mom is not the best mom, Karena diatas langit pasti ad langit, but one thing, up until now saya belum pernah menemukan satu orangpun yg hatinya setulus ibu saya. Di momen paling beratnya dia masih bisa memikirkan orang lain dan Karena ini lah berulang2 saya katakan kepadamu mom @mamitoko, always proud to call you my mom , you are the real lion in the family," sambungnya.
Menurutnya, Desiree Tarigan adalah singa di dalam keluarganya. Seperti yang diketahui, Desiree Tarigan tengah berseteru dengan suaminya, Hotma Sitompul.
Baca Juga: Putri Hotma Sitompul Luapkan Emosinya: Demi Keluarga, Aku Rela Terusir!
Bams eks Samsons pun selalu berada di samping ibundanya selama perseteruan dan proses perceraian. Wah, gimana nih menurutmu?
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
7 Fakta Menarik Tentang Karakter Orang Banyumas Menurut Prabowo Subianto
-
Honda Mobilio vs Nissan Grand Livina: 7 Perbedaan Penting Sebelum Memilih
-
7 Mobil Listrik Murah di Indonesia, Harga Mulai Rp100 Jutaan
-
7 Fakta Banjir dan Longsor Mengerikan yang Menghantam Kudus, 1 Korban Tewas!
-
Wujud Syukur 12 Tahun Perjalanan Perusahaan, Semen Gresik Gelar Doa Bersama dan Santunan Anak Yatim