SuaraJawaTengah.id - Mantan kiper Timnas Indonesia, Listianto Raharjo meninggal dunia di RS Bhayangkara Surabaya, Selasa 20 April 2021, pukul 23.00 WIB.
Kabar yang diterima Ayosemarang.com--jaringan Suara.com, kiper yang pernah membela Pelita Solo tersebut tutup usia karena serangan jantung. Listianto Raharjo sebelum meninggal merupakan pelatih kiper Bhayangkara Solo FC U-20.
Kabar meninggalnya Listianto Raharjo tersebut dibenarkan Sukasto Efendi, mantan kiper Persis Solo.
“Saya dapat kabar Coach Listianto meninggal di RS Bhayangkara Surabaya. Info terakhir tadi masih ngelatih di Surabaya,” ungkap Cak Kasto sapaan karib Sukasto.
“Habis latihan, sambat (mengeluh) dada sesak terus keringat dingin. Semoga almarhum husnul khatimah,” sambungnya.
Sementara itu, salah seorang manajemen PS Sleman, Yudo Iswantoro juga membenarkan kabar meninggalnya eks pelatih kiper PS Sleman tersebut.
“Benar, saya dapat kabar meninggalnya sekitar pukul 23.00 WIB di Surabaya. Infonya jantung,” ucap Yudo kepada wartawan.
Sementara itu, instagram resmi tim Bhayangkara Solo FC U-20 sudah mengunggah ucapan dukacita atas meninggalnya pelatih berusia 51 tahun tersebut.
COO Bhayangkara Solo FC, Kombes Pol Sumardji mengatakan, sebelum meninggal Listianto masih melatih tim U-20.
Baca Juga: Setelah Afganistan, PSSI Konfirmasi Timnas Indonesia Uji Coba dengan Oman
“Meninggal pukul 23.00 WIB. Tadi sore masih latihan dan memang tinggal di mes Bhayangkara FC di Surabaya,” jelas Sumardji seperti dikutip dari laman resmi Bhayangkara Solo FC, Selasa 21 April 2021, dini hari WIB.
“Segenap manajemen Bhayangkara Solo FC merasa kehilangan sosok legenda kiper yang berdedikasi dan bertanggungjawab atas pekerjannya. Kami turut berduka sedalam-dalamnya,” kata Sumardji.
Sepanjang kariernya, Listianto dikenal salah satu penjaga gawang terbaik yang dimiliki Indonesia. Dia dikenal dengan ciri khas memakai topi saat bertanding.
Semasa aktif sebagai pemain, almarhum pernah memperkuat Pelita Jaya, lalu dilanjutkan ke Pelita Solo, Arema Malang, Persikota Tangerang, Persib Bandung, hingga Persibom Bolaangmongondow. Selamat jalan sang legenda!
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
OTT KPK di Pati: 6 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan yang Sudah Lama Dibisikkan Warga
-
7 Kontroversi Bupati Pati Sudewo Sebelum Kena OTT KPK, Pernah Picu Amarah Warga
-
Bupati Pati Sudewo Diciduk KPK! Operasi Senyap di Jawa Tengah Seret Orang Nomor Satu
-
Uji Coba Persiapan Kompetisi EPA, Kendal Tornado FC Youth Kalahkan FC Bekasi City
-
Jalur Kereta Pantura Lumpuh, KAI Batalkan 23 Perjalanan KA di Semarang Akibat Banjir Pekalongan