SuaraJawaTengah.id - Kontingen Jawa Tengah ditargetkan meraih 44 medali emas dalam ajang PON Papua mendatang. Saat ini, Tim Pelatda Jateng intensif menjalani jadwal padat latihan.
Kabid Humas KONI Jateng Darjo Soyat menjelaskan, Jateng sebenarnya meloloskan 490-an atlet dari babak kualifikasi PON XX lalu. Namun dalam evaluasi dengan menghitung peluang perolehan medali serta pengalaman bertanding atlet, maka hanya 450 atlet yang akan dikirim ke PON Papua.
"Jateng akan mengikuti 35 cabang olahraga dengan 44 disiplin dan 403 nomor pertandingan," kata Darjo dilansir AyoTegal.com--jaringan Suara.com, Kamis (22/4/2021).
Dari atlet dan cabang olahraga yang lolos itu, kemudian diklasifikasi berdasarkan potensi dan peluang. Pertama, unggulan satu (tujuh cabang olahraga), yakni ditarget minimal masing-masing cabang merebut tiga medali emas atau lebih.
Kedua, unggulan 2A (8 cabang olahraga) ditarget dua atau lebih medali emas. Ketiga, unggulan 2B (7 cabang olahraga) ditarget minimal satu emas.
Keempat, unggulan 3 (15 cabang olahraga), diharapkan membuat kejutan medali emas, perak atau perunggu.
"Jadi jika perencanaan itu berjalan baik maka akan terkumpul medali emas 21 + 16 + 7 = 44 emas. Inilah hitung-hitungannya," jelas Darjo.
Sementara itu, 151 atlet dari 11 cabang olahraga (cabor) menjalani suntikan vaksinasi Covid-19 di RS Panti Wilasa Dr Cipto, Jl Cipto Semarang, Rabu 21 April 2021.
Kabid Kesehatan KONI Jateng dr Mahalul Azam menjelaskan pada kesempatan pertama ini KONI mendapat 200 kuota vaksin.
Baca Juga: Padam sejak September 2020, Ganjar Pranowo Nyalakan Lagi Api Abadi Mrapen
"Namun dari kuota itu, 50 di antaranya sudah menerima vaksin di daerahnya atau di Pelatnas, sehingga yang memanfaatkan hanya 150 atlet," kata Azam.
Lebih lanjut Azam merinci atlet yang menerima vaksin yakni wushu 17 atlet, muaythai (12), menembak (6), angkat besi (6), angkat berat (2), atletik (21), tarung derajat (14), sepatu roda (9), taekwondo (20), bola basket (31), panjat tebing (13).
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya
-
Fakta-Fakta Miris Erfan Soltani: Demonstran Iran yang Divonis Hukuman Mati
-
Suzuki Fronx vs Honda WR-V: Ini 9 Perbandingan Lengkap yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Membeli