SuaraJawaTengah.id - Ledakan petasan di Kabupaten Pekalongan memakan korban jiwa. Seorang remaja tewas, dan empat lainnya luka-luka saat petasan yang sedang mereka buat meledak.
Peristiwa nahas itu terjadi di Kelurahan Simbang Kulon, Kecamatan Buaran, Kabupaten Pekalongan, Rabu tengah malam (5/12/2021).
Kasatreskrim Polres Pekalongan Kota AKP Achmad Sugeng mengatakan, peristiwa terebut terjadi sekitar pukul 23.30 WIB di dalam bangunan sebuah TPQ (Taman Pendidikan Al-Quran).
"Korban ada lima anak. Satu meninggal dunia, empat luka-luka," ujar Sugeng saat dihubungi Suara.com, Kamis (6/5/2021).
Identitas korban meninggal yakni MZH, 15, sedangkan korban luka yaitu MM, 13, MA, 13, H, 14, dan A, 14. Seluruhnya warga Kelurahan Simbang Kulon.
Menurut Sugeng, saat kejadian, kelima korban sedang membuat petasan di dalam ruangan di TPQ. Tiba-tiba, petasan yang sedang dibuat itu meledak.
"Rencananya petasan itu mau diledakkan saat akhir bulan puasa. Mungkin lagi packing, mamanya bahan peledak, keteken sedikit bisa meledak," katanya.
Sugeng menyebut, jenis petasan tersebut berukuran tak terlalu besar, namun panjangnya mencapai sekitar 50 centimeter. "Sebenarnya petasannya tidak terlalu besar, tapi memanjang," ujarnya.
Sugeng mengatakan, pihaknya masih melakukan penyelidikan peristiwa tersebut sehingga belum dapat memastikan penyebab ledakan dan jenis bahan-bahan yang digunakan para korban untuk membuat petasan.
Baca Juga: Tangki Isi 6.000 Liter Minyak Goreng Tumpah, Warga Ramai-ramai Cari Untung
"Saat ini masih penyelidikan. Besok rencananya tim Labfor dari Polda Jawa Tengah datang ke lokasi," ungkapnya.
Sementara itu keempat korban luka, menurut Sugeng masih menjalani perawatan di RSUD Bendan, Kota Pekalongan dan RSI PKU Muhammadiyah Pekajangan, Kabupaten Pekalongan.
"Mereka mengalami luka-luka di bagian tangan dan kaki," ujar Sugeng.
Kontributor : F Firdaus
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
Terkini
-
Tips Aman Download Video di X Menggunakan SSSTwitter, Caranya Mudah!
-
Mengintip Story Publik Lewat Instagram Story Viewer, Apa Dampaknya?
-
5 Fakta Hot Dugaan Video Mesum Oknum Pegawai RSUD dr. Loekmono Hadi Kudus
-
Heboh! 5 Fakta Protes Celana Dalam di Kudus, Publik Soroti Penari Erotis di Acara KONI?
-
4 Link Saldo DANA Kaget Rp149 Ribu Siap Kamu Sikat, Jangan Sampai Ketinggalan!