SuaraJawaTengah.id - Hanifah Khoiron Nisa, pelajar kelas XI Madrasah Aliyah asal Kecamatan Kaliwungu ditemukan meninggal dunia di dalam rumahnya.
Siswi berusia 16 tahun itu ditemukan dalam kondisi meninggal di dapur rumahnya di Desa Kedungdowo, Kecamatan Kaliwungu, Kabupaten Kudus, Rabu (5/5/2021) pukul 10.00 WIB. Saksi pertama kali yang mengetahui merupakan adik korban bernama Dafa yang masih duduk di kelas 5 Madrasah Ibtidaiyah.
Kapolres Kudus, AKBP Aditya Surya Dharma,menyatakan hasil penyelidikan sementara, pada tubuh korban memang ada bekas kekerasan sehingga kemungkinan besar merupakan korban pembunuhan. Tim penyidik juga masih memeriksa beberapa saksi, terutama dari pihak keluarga.
Hanya, pemeriksaan dari saksi keluarga korban belum bisa diperiksa secara mendalam karena masih trauma. Sejumlah barang bukti di lokasi kejadian, juga masih diselidiki termasuk tali yang berada di dekat korban saat kali pertama ditemukan.
Korban sudah dilakukan autopsi oleh Tim Forensik dari Kedokteran dan Kesehatan Polda Jateng di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Loekmono Hadi Kudus.
"Untuk hasilnya tentu masih menunggu. Untuk lebih jelasnya tentu menunggu hasil penyelidikannya," kata Aditya dilansir Solopos.com--jaringan Suara.com, Jumat (7/5/2021).
Terkait ada tidaknya keterlibatan orang dekat, Kapolres mengakui, belum bisa menjelaskan hal itu karena tahapannya masih meminta keterangan sejumlah saksi serta menunggu hasil autopsi.
Ia mengingatkan warga yang di rumah seorang diri untuk selalu waspada, sedangkan tetangga terdekat juga perlu ikut menjaga situasi daerah tetap aman dan kondusif.
Baca Juga: Rosmini Tewas dengan Luka Benda Tajam di Leher, Perhiasan Hilang
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
Sebelum Dipulangkan Syafiq Ali Pendaki Hilang di Gunung Slamet akan Diautopsi di Pemalang
-
9 Fakta Mengerikan di Balik Kerusuhan Iran: Ratusan Tewas, Ribuan Ditangkap, dan Ancaman Militer AS
-
Suzuki Karimun 2015 vs Kia Visto 2003: Pilih yang Lebih Worth It Dibeli?
-
Banjir Lumpuhkan SPBU Kudus, Pertamina Patra Niaga Sigap Alihkan Suplai BBM Demi Layanan Optimal
-
Semen Gresik Gaungkan Empowering Futures sebagai Landasan Pertumbuhan dan Keberkelanjutan