
SuaraJawaTengah.id - Mengantisipasi penyebaran Covid-19 selama libur Lebaran, Polda Jawa Tengah fokus melakukan pembatasan pengunjung di tempat wisata.
Hal itu diungkap Kapolda Jateng, Irjen Ahmad Luthfi saat mengecek kesiapan anggota di Pos Pengamanan (Pos Pam) Simpang Artos, Mertoyudan, Kabupaten Magelang, Jumat (14/5/2021).
"Anggota kita fokuskan di tempat wisata yang ada di Jawa Tengah. Kita fungsikan anggota dengan membentuk Satgas Publik Address dan penutupan arus," kata Kapolda Irjen Ahmad Luthfi.
Saat parkir tempat wisata penuh, petugas di lapangan otomatis akan menutup jalan masuk sehingga tidak terjadi penumpukan.
Baca Juga: Libur Lebaran, Wisatawan Lokal Serbu Wisata Pantai di Pandeglang
"Sehingga ada pembatasan di tempat kita,” ujar Kapolda Jateng.
Irjen Ahmad Luthfi juga meminta para pengunjung tempat wisata menerapkan protokol kesehatan.
“Supaya kita bisa mencegah dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Jawa Tengah. Sekali lagi mari terapkan Prokes,” pungkasnya.
Berdasarkan Surat Edaran Bupati Magelang No. 443.5/1726/01.01/2021 tentang Perpajangan PPKM Mikro untuk Pengendalian Penyebaran Covid-19, daya tarik wisata melakukan pembatasan jumlah pengunjung maksimal 30 persen dari kapasitas normal.
Kegiatan seni yang berpotensi menyebabkan kerumunan dapat dihadiri maksimal 50 orang dengan penerapan protokol kesehatan ketat. Serta mendapat izin dari Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Magelang.
Baca Juga: Kabar Gembira, Objek Wisata Lembang Bandung Dibuka Lagi Besok
Sedangkan destinasi wisata yang berada di daerah zona oranye dan merah penyebaran Covid-19, dilarang atau ditutup untuk umum.
Kontributor : Angga Haksoro Ardi
Berita Terkait
-
Pantai Malalayang, Pesona Pantai Tanpa Hamparan Pasir di Manado
-
Kawasan Pesisir Jakarta Jadi Primadona Wisata Selama Libur Lebaran 2025, Ini Daya Tariknya
-
Mudik Lebaran 2025 di Sultan Hasanuddin: Jumlah Penumpang Stabil, Ini Alasannya!
-
Rekam Jejak Brigadir AK di Polri, Dipecat Usai Tewaskan Bayi 2 Bulan Hasil Hubungan Luar Nikah!
-
Tips Mengembalikan Semangat Bekerja Usai Libur Lebaran
Terpopuler
- Pascal Struijk Aneh dengan Orang Indonesia: Kok Mereka Bisa Tahu
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Memutuskan Pindah Homebase Musim Depan, Dua Tim Promosi Angkat Kaki
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan: Pilihan untuk Keluarga Baru, Lengkap Perkiraan Pajak
Pilihan
-
Geely Auto Luncurkan Galaxy Cruiser, Mobil Berteknologi Full AI di Auto Shanghai 2025
-
Jakmania Bersuara: Lika Liku Sebarkan Virus Orange di Kandang Maung Bandung
-
Ikuti Jejak Doan Van Hau, Bintang Thailand Kena Karma Usai Senggol Timnas Indonesia?
-
Hasil BRI Liga 1: Dibantai Borneo FC, PSIS Semarang Makin Terbenam di Zona Degradasi
-
5 Rekomendasi HP dengan Kecerahan Layar Maksimal di Atas 1000 Nits, Jelas dan Terang di Luar Ruangan
Terkini
-
Segera Klaim Link Saldo DANA Kaget Ini! Rezeki Digital Buat Isi Dompet Tanpa Harus Ngutang
-
Kisah Pesugihan Kepala Desa di Jawa Tengah, Endingnya Menyeramkan!
-
Menjaga Nafas Alam: Gunung Slamet Diusulkan Jadi Taman Nasional Demi Ketahanan Air dan Pangan
-
Ramalan Weton Jumat Pahing dalam Primbon Jawa
-
Link Saldo DANA Kaget Hari Ini: Tambahan Cuan Digital Buat Beli Ngopi dan Top Up Game!