SuaraJawaTengah.id - Beredar video di media sosial puluhan remaja tengah melakukan suatu ritual sebelum balapan. Ritual tersebut diyakini sebagai tolak bala agar ketika balapan sepeda motor selamat.
Hal itu diketahui dari unggahan video di akun instagram @fakta.indo pada Selasa, (25/05/2021). Dalam video itu terlihat puluhan remaja tengah berkerumun di suatu tempat terbuka.
Sebagian dari mereka ada yang tengah melakukan ritual dengan mengangkat salah satu motor yang telah di modifikasi. Bentuk knalpot motor pun terlihat seperti corong yang sangat besar.
Sambil diangkat, motor tersebut digeber hingga menghasilkan suara nyaring dari knalpot. Sedangkan dibelakang aksi ritual itu, terlihat juga seorang remaja lain yang nampak menggeber motor lain yang dinaikinya.
Baca Juga: Wisata Bali: Tari Tradisi Mekotek atau Ritual Ngerebeg di Desa Munggu Bali
Selain itu, terlihat sebagian remaja lainnya hanya menyaksikan dan ada beberapa remaja yang mengabdikan ritual tersebut dengan menggunakan ponsel.
"Sejumlah pemuda melakukan ritual tolak bala biar tidak mengalami kecelakaan saat bertanding balapan," kata akun itu dalam keterangan tertulisnya.
Tak diketahui pasti lokasi aksi ritual remaja tersebut dimana. Akan tetapi dari pantauan SuaraJawaTengah.id, ada netizen yang menyebutkan lokasi ritual konyol itu terdapat disalah satu daerah di Madura.
Video yang telah ditonton lebih dari 200.000 kali itu menuai ejekan dari netizen. Pasalnya ritual yang mereka lakukan terbilang nyeleneh dan hanya meresahkan masyarakat setempat.
"Ritual beban masyarakat," kata akun @nadiaadn23.
Baca Juga: Nekat Balapan Liar Jelang Sahur, 40 Pemuda di Jakbar Diciduk Polisi
"Real pemuda tersesat," sahut akun @mhmadalip.
"Ritual manggil bencana," timpal akun @racoonmrsunshine.
"Rossi menangis melihat ini," kata akun @mhmdrafsyah.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
-
Ritual Abhiseka Meriahkan Peringatan Berdirinya Candi Prambanan oleh Umat Hindu
-
Desa Leluhur Kamala Harris Gelar Ritual Khusus dan Perayaan Menanti Hasil Pilpres AS
-
Menang Balapan Utama 8 Kali, Pecco Bagnaia Terancam Cuma Jadi Runner Up
-
Jarang Sambang, Valentino Rossi Ingin Sering-Sering ke MotoGP Musim Depan
-
Ritual Seks Gatot Brajamusti yang Pernah Diungkap Reza Artamevia, Kini Disamakan dengan Kasus P Diddy
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
-
Review Jelly Master, Game Mukbang Gratis yang Menggemaskan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
-
Jelang Akhir Pekan, Harga Emas Antam Berbalik Merosot
Terkini
-
Waspada! Semarang Berpotensi Hadapi Hujan Lebat dan Angin Kencang Selama Sepekan ke Depan
-
Akademisi UIN Walisongo Soroti Praktik Politik Uang dan Lemahnya Peran Bawaslu di Pilkada 2024
-
Misteri Tewasnya Siswa SMK di Semarang: Polisi Bongkar Makam untuk Ungkap Fakta!
-
Hasil Sementara Pilkada Kendal: Tika-Benny Unggul Signifikan, Ajak Rival Bersatu
-
UMKM Singorojo Bergeliat! Telkomsel Perluas Jaringan Internet di Daerah Terpencil