SuaraJawaTengah.id - Menteri BUMN Erick Thohir mengangkat Abdee Slank sebagai Komisaris Telkom. Keputusan itu mendapat dukungan dari banyak pihak, termasuk mantan istri, Anita Desy.
Meski tak lagi hidup berdampingan, namun Desy menilai gitaris senior Slank itu pantas menduduki posisi tersebut.
Desy menganggap diangkatnya Abdee Slank sebagai Komisaris Independen di perusahaan pelat merah itu oleh Menteri BUMN Erick Thohir adalah keputusan yang tepat.
"Bagi saya, walaupun hanya mantan istri, saya tetap mendukung beliau," kata Desy dilansir Matamata.com, Sabtu (29/5/2021).
Sebagai orang yang pernah hidup selama puluhan tahun, Desy tahu betul kapasitas dan kemampuan mantan suaminya tersebut.
"Mantan saya itu jujur, apalagi ini tugas negara. Dia kalau udah urusan negara dia itu luar biasa. Serius dia pekerja keras," ujar Desy.
Desy juga yakin Abdee Slank dipilih bukan karena dekat dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Kata dia, ada hal lain yang lebih penting sebagai pertimbangannya.
"Soal dipilih, tentu ada tim ahli, pasti kan ada surveinya," ucap dia.
Sebelumnya, Erick Thohir mengangkat Abdi Negara Nurdin atau yang dikenal dengan nama panggung Abdee Slank sebagai komisaris Telkom.
Baca Juga: Respon Abdee Slank Jadi Komisaris Telkom, Mantan Istri Beberkan Sifat Aslinya
Hal tersebut diumumkan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang digelar, Jumat (28/5/2021).
Selain Abdee Slank, dalam daftar komisaris Telkom juga ada beberapa nama yang tidak asing bagi publik.
Mereka antara lain Rizal Mallarangeng dan Staf Khusus Menteri BUMN, Arya Mahendra Sinulingga, demikian dikutip dari siaran pers Telkom Indonesia (Persero) Tbk.
Erick juga mengangkat mantan Menteri Riset dan Teknologi Bambang Brodjonegoro menjadi Komisaris Utama Telkom. Bambang menggantikan Rhenald Kasali.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Wujud Syukur 12 Tahun Perjalanan Perusahaan, Semen Gresik Gelar Doa Bersama dan Santunan Anak Yatim
-
Darurat Kecelakaan Kerja di Jawa Tengah: Wagub Taj Yasin Desak Perusahaan Genjot Budaya K3!
-
Jawa Tengah Siaga! BMKG Peringatkan Banjir dan Longsor Mengancam Hingga Februari 2026
-
Ini Ciri-ciri Aplikasi Penghasil Uang yang Aman dan Terpercaya
-
Avanza Kalah Telak! Inilah Mobil Seumur Hidup Pilihan Terbaik di Bawah 200 Juta