SuaraJawaTengah.id - Kekalahan Timnas Inggris saat final melawan Italia, memupus harapan Tim Tiga Singa itu untuk meriah gelar juara Euro pertamanya dalam sejarah.
Timnas Inggris harus menelan pil pahit, pasca bermain 1-1 hingga babak extra time. Harry Kane dan kolega pun harus mengakui keperkasaan penjaga gawang Timnas Italia setelah mereka kalah dalam babak adu pinalti 2-4.
Kekalahan tersebut tentu menjadi pukulan telak, pasalnya di final Euro 2020 ini Timnas Inggris bermain dihadapan ribuan suporternya di stadion Wembley, London, Senin (12/07/2021).
Rupaya kegagalan Timnas Inggris di final Euro 2020 itu turut jadi perhatian bahkan dikomentari oleh tokoh muda Nahdlatul Ulama (NU) Nadirsyah Hosen.
Pria yang disapa Gus Nadir ini bahkan secara terang-terangan menyalakan pemain Manchester United karena jadi biang kegagalan Timnas Inggris dalam meraih gelar juara Euro 2020.
"Selamat Italia juara.Ini gara-gara 2 pemain MU gagal mencetak gol penalti. Yah mau bilang apa lagi," kata Gus Nadir melalui cuitannya di akun twitter @na_dirs.
Lantas Gus Nadir pun tidak mempersalahkan sama sekali jika fans Manchester United menggeruduk cuittannya tersebut.
"Fans MU yg ngamuk komen di sini, gak masalah. Asal jangan ngeyel godain cewek di lapak sini, ya bakal diblok," jelasnya.
Perlu diketahui cuittan Gus Nadir yang menyalahkan pemain Manchester United diyakini merujuk atas kegagalan Marcus Rasford dan pemain anyar mereka Jordan Sancho saat mengeksekusi tendangan pinalti.
Baca Juga: Pedri Sabet Penghargaan Pemain Muda Terbaik Euro 2020
Sedangkan pemain MU lainnya yakni Harry Maguire berhasil mengeksekusi tendangan pinalti dengan mulus mengecoh Gianluigi Donnarumma.
Sontak saja cuittan Gus Nadir itu langsung jadi sorotan. Tak sedikit dari warganet yang menanggapi cuittannya tersebut dengan komentar beragam.
"Sak karepmu gus...ipul malah gak nyumbang pemain blas," ucap akun @izzy_vai.
"Emyu + Arsenal bersatu ya hasilnya tetep 0 trofi," ujar akun @Eka_Yulianto12.
"Sebagian besar NU dukung Inggris, apa daya digagalin dua pemain MU. Tapi tetep NU MU saudara," timpal akun @randiirmayanto.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
Terpopuler
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
Terkini
-
Bukan Sekadar Bantuan, BRI Ungkap Strategi Jitu Perkuat Ekonomi Desa Lewat Program Desa BRILiaN
-
KPK Geledah Rumah Dinas dan Kantor Bupati Pati Sudewo, Kasus Korupsi Makin Terkuak!
-
Banjir Landa Pantura Pati-Juwana: Hindari Kemacetan dengan Jalur Alternatif Ini!
-
Waspada! Semarang Diguyur Hujan Seharian, BMKG Prediksi Dampak Cuaca Ekstrem Hingga Akhir Januari
-
Mengenal Rumus Segitiga Sembarang dan Cara Menghitung Luasnya