SuaraJawaTengah.id - Aprilia Manganang resmi berubah status gender menjadi Pria. Manta atlet putri itu juga merubah namanya menjadi Aprilio Perkasa Manganang.
Keputusan terkait perubahan identitas tersebut telah disahkan Majelis Hakim di Pengadilan Negeri Tondano, Minahasa, Sulawesi Utara 19 Maret 2021 lalu.. Momen pengesahannya pun berjalan penuh haru kala itu.
"Menetapkan pemohon Aprilia Santini Manganang, berubah jenis kelamin dari semula berjenis kelamin perempuan menjadi laki-laki," ungkap Ketua Hakim Ketua Pengadilan Negeri Tondono, seperti dikutip dari Keepo.me—jaringan Suara.com.
"Menetapkan pergantian nama pemohon yang semula bernama Aprilia Santini Manganang berubah menjadi Aprilio Perkasa Manganang," imbuhnya.
Aprilio kerap berbagi foto dan video yang memperlihatkan kehidupannya sehari-hari melalui akun Instagram @manganang92. Unggahan pria satu ini kerap menarik perhatian publik karena terlihat keren.
Belum lama ini, Aprilio Manganang berbagi foto yang sukses menarik atensi. Pasalnya, dia sudah berani berpose tanpa baju atasan alias telanjang dada.
Berdasarkan informasi dalam unggahan tersebut, foto itu diambil saat Aprilio berada di sebuah wisata alam, daerah Tahuna, Sulawesi Utara.
Aprilio sendiri terlihat duduk membelakangi kamera dengan hanya mengenakan celana pendek. Dia tampak sedang menikmati keindahan alam di sekitarnya, termasuk air terjun kecil yang di hadapannya.
"Keindahan hanya milik-Mu," tulis Aprilio dalam keterangan foto unggahannya.
Baca Juga: Di Zaman Penguasa Belanda, Keelokan Perempuan Bali Jadi Pariwara Wisata
Seperti biasanya, banyak warganet yang menyukai unggahan Aprilio dan meninggalkan komentar bernada pujian. Hingga Senin (26/7/2021), unggan terkait sudah disukai lebih dari 20 ribu kali oleh warganet.
"Segernya siang-siang lihat beginian. Otak gue traveling sampai ke Tahuna," komentar seorang warganet.
Warganet lain berkomentar, "Kamu juga makhluk Tuhan yang paling indah. Lagi ngelihatin apaan, sih? Nunggu bidadari turun dari langit, Kak? Sehat-sehat terus, ya. Tuhan Yesus memberkati."
"Salah satu keindahan yang Tuhan berikan adalah kamu," ungkap warganet lain dalam unggahan Aprilia Manganang.
"ngadep depan dong," tulis warganet.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
Terkini
-
Darurat Kecelakaan Kerja di Jawa Tengah: Wagub Taj Yasin Desak Perusahaan Genjot Budaya K3!
-
Jawa Tengah Siaga! BMKG Peringatkan Banjir dan Longsor Mengancam Hingga Februari 2026
-
Ini Ciri-ciri Aplikasi Penghasil Uang yang Aman dan Terpercaya
-
Avanza Kalah Telak! Inilah Mobil Seumur Hidup Pilihan Terbaik di Bawah 200 Juta
-
10 Perbedaan Utama Toyota Rush dan Daihatsu Rocky Varian Tertinggi, Lebih Bagus Mana?