SuaraJawaTengah.id - Mantan gitaris NOAH, Mohammad Kautsar Hikmat atau Uki belum lama ini menyebut musik merupakan pintu maksiat.
Sontak saja, pernyataan tersebut menimbulkan pro dan kontra hingga membuat heboh publik.
Selain itu, ia juga meminta industri musik ditutup lantaran dinilai sebagai pintu masuk berbagai macam kemaksiatan.
Meski hingga saat ini tak memberikan komentar apapun berkait pernyataan Uki, namun NOAH langsung bereaksi saat warganet menyinggung pernyataan mantan personelnya tersebut.
Hal itu terlihat dari unggahan NOAH di Instagram. Pada foto yang dibagikan, NOAH terlihat merayakan 9 tahun perjalanan mereka di dunia musik Tanah Air.
Band tersebut terlihat mengucapkan terima kasih kepada personel dan mantan personel hingga label mereka, Musica Studios atas perjalanannya selama ini.
“Yang lalu biarlah berlalu. 9 tahun perjalanan dari sebuah nama sebuah cerita. Terima kasih untuk 5 kepala yang terkait dan terikat & @musicastudios atas setiap semangatnya. -Ariel, Lukman, David,” tulis band NOAH di caption Rabu (4/7/2021) silam.
Melihat unggahan itu, terdapat satu orang warganet berkomentar yang menyinggung soal pernyataan Uki yang menyebut musik haram.
“Musik haram by. Ukie,” tulis warganet tersebut.
Baca Juga: Soal Musik Haram Pintu Maksiat, Ustaz Zacky Contohkan Sabyan
Mendapat komentar itu, NOAH langsung bereaksi. Band tersebut nampak enggan membahasnya dan meminta warganet tersebut membahas hal lain.
“Bisa bahas yang lain?” balas akun resmi NOAH.
Sebelumnya, Uki mengatakan profesinya dahulu sebagai musisi tidak bisa dibanggakan di hadapan Allah. Ia juga sudah tidak ingin berurusan dengan dunia musik lagi.
“Karena bagi saya, saya enggak bisa membanggakan ‘Ya Allah saya dulu menciptakan banyak fans, banyak lagu’. Di hadapan Allah pada akhirnya itu enggak bisa meningkatkan derajat saya,” ujar Uki.
Sumber: Hops.id
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
Tragedi Gunung Slamet: Syafiq Ali Ditemukan Tewas Setelah 16 Hari Pencarian Dramatis
-
Sebelum Dipulangkan Syafiq Ali Pendaki Hilang di Gunung Slamet akan Diautopsi di Pemalang
-
9 Fakta Mengerikan di Balik Kerusuhan Iran: Ratusan Tewas, Ribuan Ditangkap, dan Ancaman Militer AS
-
Suzuki Karimun 2015 vs Kia Visto 2003: Pilih yang Lebih Worth It Dibeli?
-
Banjir Lumpuhkan SPBU Kudus, Pertamina Patra Niaga Sigap Alihkan Suplai BBM Demi Layanan Optimal