SuaraJawaTengah.id - Tenaga medis rumah sakit di Kabupaten Banjarnegara melaksanakan upacara HUT ke-76 Republik Indonesia mengenakan Alat Pelindung Diri (APD) lengkap, Selasa (17/8/2021).
Suasana hikmat menyelimuti ketika upacara pengibaran bendera merah putih berlangsung di Rumah Sakit Islam (RSI) Banjarnegara. Petugas dan peserta upacara mengenakan baju APD lengkap yang merupakan baju 'perjuangan' mereka.
Para nakes RSI tak ingin melewatkan momen untuk mengenang jasa perjuangan para pahlawan. Para tenaga medis rela menyempatkan waktu ditengah kesibukan dan waktu istirahat.
Upacara pengibaran bendera tersebut diikuti oleh 50 petugas kesehatan yang terdiri dari dokter, perawat, dan staf RSI Banjarnegara. Pelaksanaan upacara di mulai pukul 08.00 WIB dan selesai pada pukul 10.00 WIB.
Baca Juga: MERDEKA! 5 Twibbon 17 Agustus HUT ke-76 RI untuk Anak-anak
Dengan pakaian hazmat, petugas upacara melaksanakan proses pengibaran bendera dengan hikmat. Halaman bangsal covid pun menjadi saksi ketika doa para pejuang garda depan melangit.
Tetesan air matapun tak mampu terbendung kala sangat merhatiin putih dikibarkan dengan iringan lagu Indonesia raya.
Inspektur upacara yang merupakan dokter RSI, Masrurotut Darowen dalam amanatnya menyampaikan, upacara kemerdekaan Indonesia saat ini adalah tahun kedua saat pandemi.
Tak hanya untuk mengenang jasa pahlawan kemerdekaan, tapi juga pahlawan kesehatan yang gugur dalam perang pandemi.
"Dalam rangka mengenang jasa pahlawan pejuang kemerdekaan, dan juga pejuang kesehatan saat pandemi Covid-19," ungkapnya.
Baca Juga: Lirik Lagu 17 Agustus dan Sejarah Pencipta Lagu Hari Merdeka
Ia juga menyampaikan bahwa di RSI terdapat dua nakes yang gugur saat berjuang dalam medan pandemi. "Disini ada 2 nakes yang gugur karena terpapar covid," kata dia.
Berita Terkait
-
Siap-siap Baper! Ini 5 Drama Korea Medis Terbaik 2025 yang Wajib Ditonton
-
Mudik Gratis Banjarnegara, Hanya Orang Dengan Syarat Ini yang Bisa Mendaftar
-
Drama The Trauma Code: Heroes on Call Dipuji Nakes Korea karena Hal Ini
-
Penyambutan Jokowi Saat Kunjungan ke Bank Sampah di Banjarnegara Tuai Pro Kontra
-
Dikawal 191 Polisi Saat Kunjungan ke Banjarnegara, Publik Pertanyakan Anggaran Jokowi: Duit Rakyat?
Tag
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Nilai Tukar Rupiah Terjun Bebas! Trump Beri 'Pukulan' Tarif 32 Persen ke Indonesia
-
Harga Emas Antam Lompat Tinggi di Libur Lebaran Jadi Rp1.836.000/Gram
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Terupdate April 2025, Mulai Rp 2 Jutaan
-
Donald Trump Resmi Umumkan Tarif Baru, Ekonomi Indonesia Terancam Kena Dampak!
-
Antara Pangan Instan dan Kampanye Sehat, Ironi Spanduk di Pasar Tradisional
Terkini
-
Pemudik Lokal Dominasi Arus Mudik di Tol Jateng, H+1 Lebaran Masih Ramai
-
Koneksi Tanpa Batas: Peran Vital Jaringan Telekomunikasi di Momen Lebaran 2025
-
Hindari Bahaya, Polda Jateng Tegaskan Aturan dalam Penerbangan Balon Udara
-
Wapres Gibran Mudik, Langsung Gercep Tampung Aspirasi Warga Solo!
-
Tragedi Pohon Tumbang di Alun-Alun Pemalang: Tiga Jamaah Salat Id Meninggal, Belasan Terluka