SuaraJawaTengah.id - Pertandingan persahabatan antara AHHA PS Pati vs Persiraja Banda Aceh yang berlangsung di lapangan Aldiron, Jakarta, Senin (6/9/2021) sore. Berhasil dimenangkan oleh tim asal Pati, Jawa Tengah.
Tim yang berjuluk The Java Army itu tak tanggung-tanggung menghajar Persiraja dengan skor telak 3-0 tanpa balas. Gol-gol kemenangan AHHA PS Pati dicetak oleh Rizky Syahwali, Muhammad Iqbal, dan Ari Hermawan.
Namun pertandingan yang digelar secara tertutup dan disiarkan berbayar ini harus ternodai oleh permainan kasar pemain-pemain AHHA PS Pati.
Berdasarkan ungguhan video di akun instagram @pengamatsepakbola, terdapat dua momen yang menampilkan permainan kotor tim yang dimiliki youtuber ternama Atta Halilintar tersebut.
Dalam ungguhan video singkat itu AHHA PS Pati harus rela bermain 10 orang setelah pemain mereka Saiful Indra Cahya dikeluarkan dari lapangan.
Pemain berposisi sebagai bek itu dikeluarkan setelah dirinya melakukan pelanggaran keras dengan menendang wajah salah satu pemain Persiraja.
Permainan kotor AHHA PS Pati berlanjut setelah winger mereka Zulham Zamrun melakukan tekel yang cukup keras. Akibat tindakan Zulham Zamrun tersebut, pertandingan sempat terhenti karena terjadi keributan antar dua tim tersebut.
Beruntungnya, kedua tim masih bisa menyelesaikan pertandingan dan tidak terpancing untuk melakukan tindakan-tindakan anarkis lainnya.
Meski demikian, permainan yang ditampilkan oleh AHHA PS Pati itu menuai sorotan tajam dari warganet. Tak sedikit dari mereka yang geram melihat permainan kotor Saiful Indra Cahya dan Zulham Zamrun.
Baca Juga: Viral Pria Menunggu Pacar di Salon sampai 6 Jam, Kesabarannya Bikin Warganet Berdoa
"Ngeri yang kayak gitu wajib di skor seumur hidup. Meskipun hanya uji coba tapi sejatinya mereka para pemain profesional," ujar akun @chair**.
"THIS INDONESIA BRO, sepak bola tanpa adanya UFC didalamnya, bagai sayur asem tanpa sambel," papar akun @halli**.
"Gini katanya yang mau main di liga 1? Yg ada malah bikin rusak liga wakanda aja," ucap akun @sepakbola**.
"Ini Atta bikin klub bola apa klub UFC? Miris," cetus akun @bonek**.
"Ayo serang pemainnya biar nggak main gitu lagi," ungkap akun @naufal**.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
BRI Dorong Atlet SEA Games 2025 Jadi Juara di Arena dan Finansial
-
Indosat Ungkap Lonjakan Trafik Data di Jawa Tengah dan DIY, AI Jadi Kunci Keandalan Jaringan
-
7 Mobil Keluarga Irit BBM Tahun Muda Di Bawah 100 Juta, Layak Dibeli Tahun Ini!
-
Viral! Aspal Jalan Baru di Purbalingga Bisa Digaruk Tangan, Ini Penjelasan Lengkapnya!
-
Indonesia Ukir Sejarah di SEA Games 2025, Presiden Prabowo dan BRI Salurkan Bonus Atlet