SuaraJawaTengah.id - Sarapan pagi seperti telah menjadi kebiasaan masyarakat Indonesia sebelum memulai beraktivitas. Hal ini bertujuan untuk memberikan energi pada tubuh ketika akan melaksanakan suatu pekerjaan.
Mengonsumsi menu sarapan yang bergizi di pagi hari sangat berpengaruh terhadap daya tahan dan kesehatan tubuh. Karena sarapan bukan hanya sekedar menghilangkan rasa lapar.
Melainkan sebagai bahan bakar agar tubuh organ tubuh dapat bekerja dengan baik. Selain itu, asupan nutrisi yang tidak baik saat memilih menu sarapan akan berpengaruh besar terhadap daya konsentrasi seseorang saat bekerja.
Dokter sekaligus pendakwah Zaidul Akbar memberikan bocoran mengenai menu sarapan yang paling sehat dan cocok untuk disantap di pagi hari.
Menurutnya, tempe merupakan makanan yang paling sehat untuk dikonsumsi saat sarapan. Apalagi tempe tersebut langsung dimakan tanpa digoreng dengan minyak.
"Kalau saya mendeklarasikan dia (tempe) makanan paling sehat sedunia. Karena tempe itu fermentasi dan kalau sudah fermentasi dia menjadi probiotik," ujar Zaidul Akbar melalui unggahan video di channel youtube Perjalanan Berhijrah.
"Jadi probiotik itu kuman yang baik, yang terdapat di dalam perut kita. Tapi bagi anda yang belum tahu caranya, jadi makan tempe itu jangan digoreng," lanjutnya.
Zaidul Akbar kemudian mencontohkan bagaimana cara membuat menu sarapan dari bahan dasar tempe yang baik bagi kesehatan tubuh.
"Tempe mentah itu langsung dipotong-potong kecil, lalu masukan ke dalam mangkuk dan langsung dicampur madu. Beuh enak banget, serius," ungkapnya.
Baca Juga: Cara Membuat Tempe Mendoan dan 5 Olahan Makanan dengan Bahan Dasar Tempe Mendoan
Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwasanya kandungan vitamin dari tempe mentah dan madu tersebut bagus bagi kesehatan. Terutama pada bagian sistem pencernaan.
"Kenapa the best? Karena madunya jadi sumber asam aminonya. Sedangkan tempe sumber probiotiknya tubuh kita terutama pencernaan. Mungkin kalau dia bisa ngirim pesan WhatsApp, dia akan bilang Jazakallah Khair," papar Zaidul Akbar.
Tak hanya itu, pria berusia 43 tahun tersebut juga memberikan resep lainnya yakni dengan mengolah tempe dan kurma menjadi sandwich.
"Atau ngga tempe dan kurma itu dibikin sandwich. Tempenya dipotong halus dan tipis gitu. Nanti ditengah-tengahnya tuh dikasih kurma. Kalau mau lebih enak lagi, campur dengan madu dan taburi tepung non gluten, lalu anda masukkan ke oven. Wih the best itu," tandasnya.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kudus Darurat Longsor! Longsor Terjang 4 Desa, Akses Jalan Putus hingga Mobil Terperosok
-
5 Lapangan Padel Hits di Semarang Raya untuk Olahraga Akhir Pekan
-
Perbandingan Suzuki Ertiga dan Nissan Grand Livina: Duel Low MPV Keluarga 100 Jutaan
-
Fakta-fakta Kisah Tragis Pernikahan Dini di Pati: Remaja Bercerai Setelah 6 Bulan Menikah
-
Miris! Sopir Truk Kawasan Industri Terboyo Keluhkan Iuran Pemeliharaan Tapi Jalannya Banyak Rompal