SuaraJawaTengah.id - Pedagang gorengan di Pasar Windusari, Kabupaten Magelang, menggoreng adonan langsung menggunakan tangan kosong. Atraksinya ini viral di media sosial.
Layaknya pertunjukan debus, Sri Rejeki (55) dengan santai memasukkan adonan langsung menggunakan tangan ke dalam wajan berisi minyak panas.
Sesekali dia kembali memasukkan tangan ke wajan untuk mempertontonkan kemahirannya mengatasi minyak panas.
Ibu tiga anak ini mengaku memulai “atraksi” menggoreng dengan tangan kosong sejak tahun 2017.
“Pertama ya agak panas. Sekarang masih panas tapi nggak seperti dulu. Panas sedikit saja, tapi ya tidak melepuh itu,” kata Sri Rejeki saat ditemui di tempatnya berjualan di petigaan Pasar Windusari, Selasa (21/9/2021).
Menurut Sri Rejeki atraksinya ternyata menarik perhatian pembeli. Jika sebelumnya hanya mampu menghabiskan 1 kilogram tepung, setelah dibumbui atraksi Sri Rejeki menghabiskan paling sedikit 5 kg tepung setiap hari.
“Sekarang ya insyallah 5 kilogram (tepung). Tapi kalau hari pasaran Wage dan Pahing, bisa habis sekitar 10 sampai 12 kilogram sehari,” ujar Sri Rejeki.
Sri Rejeki mengaku tidak memiliki ritual atau amalan khusus agar tangannya tidak melepuh terkena minyak panas. “Nggak pakai doa khusus, ya paling (baca) bismillah gitu aja. Mau mulai jualan ya baca bismillah.”
Alasan Sri Rejeki mempertontonkan kemahirannya menggoreng menggunakan tangan kosong, tidak lain untuk mengudang daya tarik pembeli. “Iya biar laku dagangannya,” katanya.
Baca Juga: Viral Suami Tolak Disentuh Istri, Netizen Berdebat: Apa Wudhu Suami Batal Disentuh Istri
Warga Desa Mranggen, Kecamatan Windusari ini menjadi tulang punggung keluarga. Suaminya, Slamet (60 tahun) sudah 12 tahun menderita stroke.
Slamet tidak kuat lagi bekerja sebagai montir seperti dulu. Penghasilannya dari membuka usaha tambal ban di rumah tidak seberapa.
Dari berjualan gorengan, Sri Rejeki mampu menyekolahkan ketiga anaknya: Muhammad Andi Suryo Nugroho, Diah Ayu Wulandari, dan Muhammad Zulham Saputra.
Diah Ayu Wulandari bahkan mampu lulus sarjana strata 1 (S1) Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga Yogyakarta. Anak pertamanya, Muhammad Andi Suryo Nugroho sudah berkeluarga dan sekarang menetap di Pekanbaru, Riau.
Di rumah tinggal tersisa anak ketiganya, Muhammad Zulham Saputra yang baru masuk sekolah menengah kejuruan (SMK). “Saya punya tanggungan di rumah. Untuk biaya yang masih sekolah itu kalau jualannya tidak laku nanti repot,” kata Sri Rejeki.
Sekitar 5 hari belakangan, Sri Rejeki mengetahui bahwa atraksinya menggoreng dengan tangan kosong viral di media sosial. Bahkan ada pembeli yang datang dari jauh untuk sekadar selfie atau merekam atraksi Sri Rejeki.
Berita Terkait
Terpopuler
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
Perbaiki Pencahayaan, Kontras, dan Warna Secara Mulus Melalui Alat Peningkat Video
-
Bukan Sekadar Bantuan, BRI Ungkap Strategi Jitu Perkuat Ekonomi Desa Lewat Program Desa BRILiaN
-
KPK Geledah Rumah Dinas dan Kantor Bupati Pati Sudewo, Kasus Korupsi Makin Terkuak!
-
Banjir Landa Pantura Pati-Juwana: Hindari Kemacetan dengan Jalur Alternatif Ini!
-
Waspada! Semarang Diguyur Hujan Seharian, BMKG Prediksi Dampak Cuaca Ekstrem Hingga Akhir Januari