Scroll untuk membaca artikel
Ronald Seger Prabowo
Rabu, 22 September 2021 | 17:05 WIB
Chairman AHHA PS Pati FC, Atta Halilintar (kiri) bersama Komisaris AHHA PS Pati, Saiful Arifin (kanan) dalam konferensi pers pengumuman akuisisi klub PSG Pati menjadi AHHA PS Pati FC, di Jakarta, Senin (21/6/2021). [ANTARA/Arindra Meodia]

SuaraJawaTengah.id - Bos AHHA PS Pati FC, Atta Halilintar diduga memberikan respon berkait sindiran Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka.

Sebelumnya, Gibran mewanti-wanti Persis Solo agar mewaspadai AGGA PS Pati FC karena para pemainnya menguasai kungfu.

Persis sendiri saat ini dimiliki adik bungsunya, Kaesang Pangarep bersama pengusaha Kevin Nugroho dan Menteri BUMN, Erick Thohir.

Tak disangka, pernyataan Gibran Rakabuming Raka, kakak kandung Kaesang Pangarep itu mendapatkan respons elegan dari sang pemiliki AHHA PS Pati, Atta Halilintar.

Baca Juga: Daftar Pemain PSCS Cilacap di Liga 2 2021: Kombinasi Sarat Pengalaman dan Darah Muda

Tulisan Attha Halilintar tersebut kemungkinan besar menjawab atas respons pernyataan Gibran Rakabuming Raka sehari sebelumnya.

Melalui unggahannya di Instagram @attahalilintar, Rabu 22 September 2021, siang WIB, Atta Halilintar menuliskan, “Apa loog kuda ganti panda? Biar Jadi Kungfu Panda?” seperti diwartakan Ayosemarang.com--jaringan Suara.com.

Warganet pun menyerbut di kolom komentar suami Aurel Hermansyah tersebut. Beragam komentar pun diungkapkan warganet.

“Masok Bang Atta. Kayaknya sudah jadi ikon Kungfu di Liga 2,”tulis akun @abukhanifah.

“Hihihi..lucu juga bang kungfu panda,”tulis akun @ahpride. “Cocok..pemainnya kungfu semua..”timpal pemilika kun @jerkmx24.

Baca Juga: Balas Ledekan Kaesang Karena Bergaji Kecil, Gibran: Hidup Tak Selamanya Soal Uang

Sebagai warga Solo, Gibran Rakabuming Raka terang-terangan mendukung Persis Solo untuk lolos dari fase Grup C bersama AHHA PS Pati (PSG Pati), PSCS Cilacap, PSIM Jogja, Hizbul Wathan FC, dan Persijap Jepara.

"Saya yakin optimistis menang dan bisa juara. Yakin Persis juga bisa promosi ke Liga 1 tahun depan," tandasnya.

Load More