SuaraJawaTengah.id - Terduga bandar lelang arisan Salatiga, Maryuni Kemplink akhirnya diciduk aparat kepolisian Polres Salatiga.
Dalam beberapa pekan terakhir ini warga Kota Salatiga sempat digegerkan dengan kabar penggelapan uang lelang arisan viral di Kota Salatiga yang diduga dilakukan Maryuni Keplink yang bernama asli Resa Agatha.
Kabar Maryuni ditangkap Satreskrim Polres Salatiga ramai diperbincangkan di media sosial. Salah satunya akun Instagram @magelang_raya.
Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi melalui Kabid Humas Kombes Pol M Iqbal Alqudusy membenarkan informasi tersebut.
Baca Juga: Penipuan Arisan Online Miliaran Rupiah Meledak di Soloraya, Ini Daftar Lengkapnya
"Saya membenarkan bahwa yang bersangkutan sudah ditahan di Polres Salatiga. Besok akan dirilis Kapolres," kata Iqbal kepada Suara.com, Kamis (23/9/2021).
"Yang bersangkutan sudah lama menjadi target polisi karena kasus penipuan arisan online di Salatiga. Bahkan sempat diadukan ke Polda Jateng oleh beberapa reseller-nya," tambah dia.
Dari unggahan @magelang_raya, disebutkan banyak dari warga Kota Salatiga yang menjadi korban lelang arisan yang saat ini tengah viral di kalangan masyarakat Kota Salatiga.
Kerugian dari korban lelang arisan tersebut bervariasi mulai dari jutaan hingga miliaran rupiah.
Hingga saat ini, kejelasan pertanggungjawaban dari bandar lelang arisan untuk mengembalikan uang para korbannya masih belum diketahui.
Baca Juga: Rombongan Wanita Cantik Korban Penipuan Arisan Online Geruduk Polresta Solo
Lelangan arisan merupakan jual beli arisan menurun yang diketahui telah putus atau mandek dalam arisan menurun tersebut.
Dalam lelangan arisan tersebut menjanjikan keuntungan yang cukup besar dalam jangka waktu 20 hari hingga satu bulan. Sementara itu, omzet dari lelangan arisan tersebut tak main-main yakni hingga ratusan miliar rupiah.
Tak heran banyak kalangan ibu-ibu rumah tangga hingga muda-mudi di Kota Salatiga banyak yang mengikuti lelangan arisan.
"Setelah melalui proses pemeriksaan, yang bersangkutan mengakui perbuatannya dan ditahan di Polres Salatiga," pungkas Iqbal
Berita Terkait
-
Ngeri! Jembatan Roboh Telan Nyawa Pemotor, Awalnya Ada Jeritan Minta Tolong
-
Kunker ke Salatiga Hingga Grobogan, Jokowi Dituding Cari-cari Kesalahan Ganjar di Jawa Tengah
-
Terminal Tipe A Tingkir, Anak Air dan Paya Ilang Segera Diresmikan untuk Tingkatkan Pelayanan
-
Eka Mandiri Salatiga Raih Gelar Juara Livoli Divisi 1 2023 Usai Tundukkan Yuso Yogyakarta
-
Umbul Senjoyo, Wisata Air yang Sejuk di Lereng Gunung Merbabu Salatiga
Tag
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
Terkini
-
Superco Superfest: 36 Tim Bertarung, Cari Bibit Unggul Sepak Bola Nasional!
-
Akhirnya Punya WC, Buruh Semarang Ini Tak Perlu Lagi Buang Hajat di Sungai
-
Dukungan Jokowi dan Prabowo Tak Mampu Dongkrak Elektabilitas Luthfi-Yasin? Ini Hasil Survei SMRC
-
Semarang Diperkirakan Hujan Ringan, Warga Diminta Tetap Waspada
-
Pentingnya Sanitasi Dasar untuk Kesejahteraan Warga Jawa Tengah