SuaraJawaTengah.id - Persijap Jepara bermain imbang 1-1 melawan Hizbul Wathan FC dalam lanjutan Liga 2 2021 Grup C di Stadion Manahan, Solo, Senon (27/9/2021) sore.
Sempat unggul lewat gol Crah Eka Angger di babak pertama, anak-anak Jepara harus puas berbagi angka usai Hizbul Wathan menyamakan skor melalui Bayu Alfian menit ke-66.
Persijap sejatinya mencetak dua gol tambahan lewat Putra Chaniago dan Prisca Womsiwor, namun dianulir wasit Irul Hidayat asal Lampung karena dianggap offside. Dianulirnya dua gol itu membuat kubu tim Laskar Kalinyamat berang.
"Kami menyayangkan kepemimpinan wasit pada pertandingan kali ini. Seharusnya dua gol itu sah dan kami bisa mendapatkan poin penuh," kata Direktur Operasional Persijap, Arief Setiadi usai pertandingan.
Menurutnya, dari pengamatan pelatih dan official dari bench pemain, Putra dan Prisca dalam posisi bersih saat menceploskan bola ke gawang lawan.
"Intinya kami menyayangkan keputusan wasit. Gol Priska dan Putra benar-benar onside," paparnya.
Disinggung soal evaluasi tim, sosok asal Karanganyar itu menyebut ada beberapa catatan yang telah dikantongi tim pelatih.
"Evaluasi gol itu terjadi karena kelengahan lini belakang yang kurang rapat. Sehingga pemain lawan bisa mengambil posisi untuk mencetak gol," tegasnya.
Dengan hasil itu, Persijap dan Hizbul Wathan berada di posisi ketiga dan empat di bawah Persis Solo dan PSCS Cilacap.
Baca Juga: Usai Kalahkan PSIM Yogyakarta, PSCS Cilacap Dirundung Kabar Duka
Selanjutnya, Persijap akan menghadapi tuan rumah Persis Solo di arena yang sama, Selasa (5/10/2021) mendatang.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
7 Fakta Menarik Tentang Karakter Orang Banyumas Menurut Prabowo Subianto
-
Honda Mobilio vs Nissan Grand Livina: 7 Perbedaan Penting Sebelum Memilih
-
7 Mobil Listrik Murah di Indonesia, Harga Mulai Rp100 Jutaan
-
7 Fakta Banjir dan Longsor Mengerikan yang Menghantam Kudus, 1 Korban Tewas!
-
Wujud Syukur 12 Tahun Perjalanan Perusahaan, Semen Gresik Gelar Doa Bersama dan Santunan Anak Yatim