SuaraJawaTengah.id - Ultras AHHA PS Pati mendadak melontarkan kritikan kepada Atta Halilintar selaku pemilik klub. Diduga kritikan tersebut imbas dari kekalahan timnya pada saat melawan Persis Solo.
Melalui akun instagramnya, ultras AHHA PS Pati meminta manajemen klub segera berbenah. Menyusul kekalahan AHHA PS Pati di laga perdana BRI Liga 2.
Rupanya ultras AHHA PS Pati tidak menyukai pihak klub yang terlalu memanjakan para pemain dengan iming-iming sebuah bonus.
Ultras khawatir jika para pemain AHHA PS Pati akan terbulai dan tidak fokus saat pertandingan. Makanya, ia meminta Atta Halilintar dan jajarannya tidak melakukan hal tersebut lagi.
"Punggawa (AHHA PS Pati) sejatinya akan mempertaruhkan jiwa dan raganya untuk membela lambang sakral yang menempel dalam jersey yang mereka pakai," tulis akun @ultrasahhaps_official.
"Jangan kotori dan racuni hati mereka (para pemain) dengan sebuah iming-iming yang membuat mereka terbuai dan terlena. Biarkan sang punggawa bermain dengan hati kesatria demi sebuah tahta. Hai sang pemangku kebijakan sudah saatnya berbenah," sambungnya.
Jika di pertandingan selanjutnya Atta Halilintar masih tidak berubah. Maka ultras AHHA PS Pati tak segan untuk memboikot klub.
"Jangan racuni lagi mereka dengan hadiah-hadiah tak masuk akal itu. Waktu belum terlambat, perjuangan baru dimulai. Jangan lagi membual dengan dalih hanya sebatas entertainment," katanya.
"Ingat entertainment tanpa prestasi bagai bubur mbak Tri pertigaan Cendrawasih tanpa bawang goreng danwir ayam. HAMBAR. Jika masih seperti itu lagi maka kami mengambil sikap #BOIKOT1M," pungkasnya.
Baca Juga: Gibran Sentil Atta Halilintar, Ultras AHHA PS Pati: Jangan Sok Keras Jika Masih Dikawal!
Sontak unggahan ultras tersebut pun langsung mematik reaksi warganet. Sebagian besar dari mereka justru menertawakan aksi ultras tersebut.
"Emang ada suporternya kok boikot wkwkwk," ucap akun @alif**.
"Lagi ae main pisan kok kowar2 ape BOIKOT, suporter e endi go? Ultras e endi go?," kata akun @wasis**.
"Apaan sih suporter kemarin sore udah langsung boikot aja wkwkwk," sahut akun @pratama**.
"SOK KERAS LUH, SUPORTER SILUMAN AJA," timpal akun @mdhie**.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
Terkini
-
Usai OTT Bupati Sudewo, Pelayanan Publik di Kabupaten Pati Dipastikan Kondusif
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 Halaman 132: Panduan Belajar Efektif
-
Peringati HUT Ke-12, Semen Gresik Gelar SG Fun Run & Fun Walk di Area Greenbelt Pabrik Rembang
-
5 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Pati yang Menjerat Bupati Sudewo
-
OTT Bupati Sudewo, Gerindra Jateng Dukung Penuh Penegakan Hukum dari KPK