SuaraJawaTengah.id - Nenek Sumisisum meninggal dunia di ladangnya, Rabu (29/9/2021). Tubuhnya terbakar. Muncul dugaan, Sumisisum terjilat api ketika dia membakar daun bambu kering.
Sumisisum berusia 89 tahun. Dia tinggal di Desa Wringinanom, Kecamatan Sambit, Kabupaten Ponorogo.
Sekitar jam 10.00 WIB, Sumisisum pamit meninggalkan rumah. Tapi sampai siang hari, dia tidak kunjung pulang dan hal itu kemudian membuat anggota keluarga bertanya-tanya.
Anggota keluarga pun mencari-cari Sumisisum di sejumlah tempat.
Mereka juga mencari ke ladang, tempat biasa Sumisisum bersih-bersih dan membakar sampah.
Di ladang terlihat seseorang tergeletak di tanah dengan kondisi yang memprihatinkan.
Mereka terperanjat bukan main. Orang yang tergeletak tak lain adalah Sumisisum.
"Tadi ditemukan sudah meninggal terbakar,” kata seorang tetangga bernama Joko Sulityo dalam laporan Beritajatim.
“Waktu ditemukan, api sudah tidak terlalu banyak. Sekitarnya daun-daun di tanah sudah jadi abu bekas terbakar.”
Baca Juga: Kronologi Lengkap Kecelakaan di Ngampilan yang Libatkan Dua Motor Hingga Terbakar
Menurut keterangan Kapolsek Sambit AKP Sutriatno, sekitar jam 10.00 WIB, Sumisisum pamit ke keluarganya untuk mencari kayu bakar.
“Informasinya si nenek ini sering membersihkan sampah dan dibakar sendiri. Kemungkinan apinya melebar dan kemudian mau dimatikan terus terjebak,” kata Sutriatno dalam laporan Jatimnet.
Lokasi tempat biasa Sumisisum mencari kayu berjarak 200 meter dari rumah.
Berita Terkait
-
Hyundai Ioniq 5 N Diduga Milik Bobby Nasution Hangus Terbakar saat Sedang Terparkir
-
Diduga Mabuk, Pengemudi Brio Tabrak Separator Busway Hingga Mobilnya Terbakar
-
Kebakaran Pasar Induk Kramat Jati Hanguskan 350 Kios, Kerugian Capai Rp10 Miliar
-
350 Kios Pasar Induk Kramat Jati Terbakar, Kerugian Ditaksir Rp10 Miliar
-
Pramono Pastikan Pedagang Pasar Induk Kramat Jati Tak Direlokasi Usai Kebakaran
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Wujud Syukur 12 Tahun Perjalanan Perusahaan, Semen Gresik Gelar Doa Bersama dan Santunan Anak Yatim
-
Darurat Kecelakaan Kerja di Jawa Tengah: Wagub Taj Yasin Desak Perusahaan Genjot Budaya K3!
-
Jawa Tengah Siaga! BMKG Peringatkan Banjir dan Longsor Mengancam Hingga Februari 2026
-
Ini Ciri-ciri Aplikasi Penghasil Uang yang Aman dan Terpercaya
-
Avanza Kalah Telak! Inilah Mobil Seumur Hidup Pilihan Terbaik di Bawah 200 Juta