SuaraJawaTengah.id - Nama bayi dari pasangan Arif Akbar, 29, dan Suci Nur Aisyiah, 26, yang tinggal di Desa Ngujuran, Kecamatan Bancar, Kabupaten Tuban ini panjang banget.
Saking panjangnya, pemerintah daerah setempat kesulitan menerbitkan akta kelahiran anak dari Kabupaten Tuban tersebut.
Menyadur dari Solopos.com, nama anak bawah umur lima tahun (balita) itu, Rangga Madhipa Sutra Jiwa Cordosega Akre Askhala Mughal Ilkhanat Akbar Sahara Pi-Thariq Ziyad Syaifudin Quthuz Khoshala Sura Talenta.
Anak pasangan Arif dan Suci itu biasa dipanggil Cordo. Cordo lahir 6 Januari 2019. Pada awal 2019, kelahiran Cordo mencuri perhatian karena memiliki nama yang panjang dan unik. Bocah itu memiliki nama mencapai 19 kata.
Saat ini dia berumur dua tahun. Sayangnya hingga berusia dua tahun, dia belum memiliki akta kelahiran.
“Iya sudah beberapa kali ke kantor Dukcapil Tuban. Informasi yang kami dapat katanya di SIAK namanya melebihi 50 karakter. Ini lho sudah tiga tahun,” jelas Arif Akbar, Senin ( 4/10/2021).
Menurut Arif, di daerah lain ada anak dengan nama panjang, tetapi bisa mendapatkan akta kelahiran. Meskipun, lanjut dia, nama anak lain itu tidak sepanjang nama Cordo.
“Kami kesulitan mengurus akta (kelahiran) anak. Sudah sekitar tiga tahun mengurus tapi tidak bisa. Padahal kami itu pernah lihat di wilayah lain ada yang 17 kata. Ini apa lemahnya dinas terkait ya, ini lho sudah tiga tahun,” ujar dia.
Sampai saat ini, Arif berharap ada kabar baik dari Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Tuban. Ia berharap, anak keduanya itu bisa mendapatkan akta kelahiran.
Baca Juga: Cewek Kediri Melahirkan di Kamar Mandi Sendirian, Bayinya Dikantongi Plastik, Lalu....
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
10 Mobil LCGC Terbaik dengan Harga 100 Jutaan yang Wajib Anda Miliki!
-
7 Langkah Cepat Pemprov Jateng Atasi Bencana di Jepara, Kudus, dan Pati
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
7 Fakta Menarik Tentang Karakter Orang Banyumas Menurut Prabowo Subianto
-
Honda Mobilio vs Nissan Grand Livina: 7 Perbedaan Penting Sebelum Memilih