SuaraJawaTengah.id - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Semarang memastikan stok vaksin DPT (Difteri, Pertusis dan Tetanus) kembali tersedia.
Bahkan vaksin itu sudah tersedia di seluruh puskesmas di Kota Atlas setelah sebelumnya sempat kosong.
Kepala Puskesmas Pandanaran, Kota Semarang Nur Dian Rakhmawati mengungkapkan, saay ini ini vaksin DPT sudah dilengkapi dengan vaksin HB (Hepatitis B) dan HIB (Haemophilus influenzae tipe B). Kombinasi vaksin tersebut dinamai dengan vaksin Pentabio.
"Vaksin DBT di puskesmas saat ini lebih lengkap, namanya Pentabio. Di semua puskesmas sudah ada termasuk di Puskesmas Pandanaran," jelasnya diwartakan Ayosemarang.com--jaringan Suara.com, Rabu (6/10/2021).
Baca Juga: Asyik! Masyarakat 65 tahun ke atas di Portugal Boleh Dapat Vaksin Covisd-19 Booster
Dia memaparkan, untuk mendapatkan Vaksin Pentabio, sejumlah Puskesmas yang tidak memiliki gedung terpisah menggunakan sistem Pustaka (Puskesmas tanpa antrian).
Hal itu dilakukan, guna menghindarkan bayi sehat bertemu dengan orang yang sedang sakit.
"Apalagi Puskesmas Pandanaran tidak memiliki gedung terpisah, akhirnya kami menggunakan Pustaka (Puskesmas tanpa antrian) untuk mengatur kunjungan bayi yang akan diimunisasi," ujarnya.
Terlebih, Dian mengungkapkan di masa pandemi pihaknya cukup ketat menerapkan protokol kesehatan untuk segala jenis layanan kesehatan bagi masyarakat.
Sejumlah aturan dan informasi telah disampaikan kepada masyarakat.
Baca Juga: 7 Makanan Khas Semarang Paling Enak, No Debat!
"Ini pandemi, jadi betul-betul mengatur jadwal kunjungan terutama untuk bayi sehat, jangan sampai bayi sehat ketemu dengan orang sakit," ucapnya.
Bagi masyarakat yang akan datang ke Puskesmas Pandanaran untuk keperluan imunisasi bayi sebaiknya melakukan konfirmasi terlebih dahulu. Selanjutnya, masyarakat akan tergabung dalam grup percakapan di aplikasi pesan.
"Tergantung yang mendaftar, berapa jumlahnya akan kami layani imunisasi, jadi sebelumnya mereka konfirmasi terlebih dulu di Pustaka," tuturnya.
Berita Terkait
-
3 Tim BRI Liga 1 dengan Penampilan Amburadul: Ada Klub yang Incar Pratama Arhan
-
Tiga Klub Indonesia Terseret Sponsor Rumah Judi, Salah Satunya Berakhir Ngenes
-
BRI Liga 1: Juru Gedor Kurang Gacor, PSIS Semarang Punya Tugas yang Berat!
-
BRI Liga 1: PSIS Semarang Gagal Perbaiki Peringkat Akibat Kalah dari Persebaya Surabaya
-
Gegara Izin Tidak Keluar, PSIS Semarang Jamu Persebaya Surabaya di Bali
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Baru Sebulan Jadi Bos NETV, Manoj Punjabi Mengundurkan Diri
-
Harga Emas Antam Meroket! Naik Rp14.000 per Gram Hari Ini
-
Selamat Ulang Tahun ke-101, Persis Solo!
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
Terkini
-
BMKG: Cuaca Semarang Diperkirakan Berawan Tebal, Warga Diminta Tetap Waspada
-
Alokasi Anggaran Sampai Rp750 Juta, Jateng Uji Coba Program Makan Bergizi Gratis
-
Jelang Nataru, Polisi Batasi Operasional Truk di Jateng
-
Target 2045: Semarang Bangun Kota Tangguh Bencana dan Berdaya Saing Global
-
Semen Gresik Tebar Kebaikan, Bantu Pedagang Sayur Keliling di Rembang Tingkatkan Penghasilan