SuaraJawaTengah.id - Umumnya jika seorang siswa ketahuan memiliki rambut panjang dan tidak rapi saat di dalam kelas. Maka siap-siap mendapatkan hukuman.
Biasanya hukuman yang diberikan kepada siswa rambut panjang berupa pemotongan rambut asal-asalan bahkan tak jarang dipangkas sampai gundul.
Namun berbeda dengan guru satu ini yang memiliki yang unik dengan memilih menguncir rambut para siswanya yang kedapatan tidak rapih.
Aksi menarik tersebut berhasil terekam oleh unggahan video di akun TikTok @anaksingkong77 belum lama ini.
"Siswa saya yang cowok kalok rambutnya nggak rapih dan panjang banget gak saya pangkas. Tapi saya kucir biar estetis," tulis keterangan caption akun tersebut.
Sementara itu, dalam video tersebut awalnya memperlihatkan seorang siswa SMP yang mengikuti Pembelajaran Tatap Muka (PTM) ketahuan rambutnya panjang dan tidak rapih.
Alih-alih langsung memangkas rambut ketiga siswa yang tidak taat aturan sekolah. Guru laki-laki ini justru menampilkan pemandangan berbeda. Guru ini malah lebih memilih menguncir rambut ketiga siswa tersebut.
Hal itu diyakini supaya membuat ketiga siswa tersebut merasa malu karena mereka terlihat sangat nyentrik dengan rambut yang dikucir pakai karet gelang tersebut.
Sontak saja unggahan yang disukai ratusan kali ini langsung dibanjiri komentar warganet. Tak sedikit dari mereka yang tercengang melihat aksi guru tersebut.
Baca Juga: Curhat Wanita Bak Rapunzel, Disuruh Jual Rambut Panjang Seharga Rp7,2 Miliar
"Keren pak guru pasti muridnya kapok ya karena lebih Malu kn dari pada di potong g jelas," ucap akun @Desymutia**.
"Bgus pak ide nya ..Nnt saya coba ah sm siswa saya," tutur akun @badriah**.
"Besok kasih pita helo kity pak biar tambah imut," sahut akun @ririn**.
"Andai dulu guru bk disekolah macam bapak ini, alhamdulillah hidup aman tentram," timpal akun @akugirl**.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
OTT KPK di Pati: 6 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan yang Sudah Lama Dibisikkan Warga
-
7 Kontroversi Bupati Pati Sudewo Sebelum Kena OTT KPK, Pernah Picu Amarah Warga
-
Bupati Pati Sudewo Diciduk KPK! Operasi Senyap di Jawa Tengah Seret Orang Nomor Satu
-
Uji Coba Persiapan Kompetisi EPA, Kendal Tornado FC Youth Kalahkan FC Bekasi City
-
Jalur Kereta Pantura Lumpuh, KAI Batalkan 23 Perjalanan KA di Semarang Akibat Banjir Pekalongan