SuaraJawaTengah.id - PSIS Semarang akan melakoni pertandingan lanjutan di Liga 1. Pada pekan ketujuh, laskar mahesa jenar akan menghadapi Persik Kediri.
Tim pelatih PSIS Semarang pun sudah mengantongi beberapa kelebihan dan kelemahan Persik Kediri.
Seperti diketahui pada laga pekan ketujuh besok, PSIS akan menghadapi Persik Kediri di Stadion Manahan Solo pada Jumat (15/10/2021) sore pukul 15.15 WIB.
Menurut pelatih kepala PSIS, Ian Andrew Gillan, Persik Kediri merupakan tim bagus yang harus diwaspadai oleh PSIS Semarang.
“Persik salah satu tim promosi yang cukup bagus. Walaupun saat ini ada pergantian pelatih, mereka harus tetap diwaspadai. Kekuatan dan kelemahan Persik juga telah kami pelajari,” ujar Ian di Kendal Selasa (12/10/2021) sore.
“Apalagi PSIS saat ini berada di atas, sehingga pasti semua lawan ingin mengalahkan kami. Itu yang harus kami waspadai dan harus kami persiapkan baik pertandingan lawan Persik,” sambung pelatih asal Skotlandia ini.
Ian juga mengatakan bahwa bermain secara konsisten tengah dibutuhkan oleh PSIS. Hal itu supaya bisa menjaga posisi di papan atas klasemen BRI Liga 1.
“Kami butuh konsistensi. Hasil bagus di seri satu kemarin yang didapat oleh tim harus kita jaga dan kita tingkatkan untuk menjaga posisi kami di klasemen,” beber Ian.
Untuk mempersiapkan laga lawan Persik, Ian juga telah melakukan beberapa simulasi pertandingan mulai dari taktikal saat bermain normal dan strategi saat situasi set piece.
Baca Juga: Setelah Pratama Arhan, Dua Pemain PSIS Semarang akan Perkuat Timnas U-23
“Hari ini kami lakukan sedikit simulai. Baik untuk game mau pun situasi bola mati. Itu sangat penting untuk meraih kemenangan pada laga besok Jumat,” pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Apel Siaga Bulan K3 Nasional, Semen Gresik Tegaskan K3 sebagai Budaya dan Prioritas Utama
-
Warga Pati Berpesta: Kembang Api Sambut Tumbangnya Bupati Sudewo
-
7 Fakta Mengejutkan Kasus Korupsi Bupati Pati: Dari Jual Beli Jabatan hingga Suap Proyek Kereta Api
-
Pantura Jateng Siaga Banjir dan Longsor! BMKG Keluarkan Peringatan Dini Hujan Lebat Ekstrem
-
3 MPV Bekas Rp50 Jutaan Tahun 2005 ke Atas: Mewah, Nyaman, dan Kini Gampang Dirawat!