SuaraJawaTengah.id - Dukungan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo untuk maju menjadi Calon Presiden atau Capres 2024 semakin menguat. Beberapa relawan sudah mendeklarasikan untuk mendukung orang nomor satu di Jateng ini.
Terbaru, organisasi yang mengatasnamakan Patriot Ganjar Pranowo (Pagar) akan deklarasi menyatakan sikap dukung mereka kepada Ganjar Pranowo sebagai calon presiden (capres) 2024, Sabtu (16/10/2021), di Resto Atap Langit Semarang.
Yang menarik, anggota organisasi Pagar diklaim banyak dari kalangan sukarelawan Joko Widodo (Jokowi) pada Pemilu Presiden 2019 lalu.
“Awalnya kami itu adalah berasal dari relawan Jokowi. Ketika tahun 2019 Pak Jokowi dilantik jadi Presiden untuk periode kedua, kami berpikir siapa nanti gantinya tahun 2024. Sebab ini periode terakhir, tidak mungkin lagi ada kesempatan,” kata Sekjen DPP Pagar, Edward Simanungkalit, dikutip dari Solopos.com, Selasa (12/10/2021).
Baca Juga: Dekat dengan Ganjar di Tengah Isu Banteng Vs Celeng, Gibran: Mosok to?
Menyadari Jokowi segera mengakhiri masa jabatannya, menurut Edward, para sukarelawan Jokowi mulai berpikir siapa figur pengganti yang cocok. Saat itu muncul nama Ganjar Pranowo yang dinilai punya potensi untuk melanjutkan program dari Jokowi.
“Setelah mempelajari, mengevaluasi, jatuh lah pilihan kepada Pak Ganjar. Makanya setelah kita pilih Pak Ganjar, kita sudah siap dengan itu, kita dirikan Pagar pada 13 Mei 2020. Jadi ada prosesnya itu Pak, kami mempelajari, menganalisis,” katanya.
Disinggung dari elemen sukarelawan Jokowi mana yang tergabung di Pagar, Edward tidak memerincinya. Ia hanya menyebut banyak elemen sukarelawan Jokowi yang bergabung dalam ormas yang akan deklarasi dukung Ganjar tersebut.
Rapat Koordinasi Daerah
Bahkan mereka berasal dari berbagai daerah di Tanah Air. “Rata-rata dari relawan Jokowi, bermacam-macam. Dari berbagai organ. Banyak yang asalnya dari organ mana-mana datang bersama kita. Mereka melihat figur ini yang cocok menggantikan Jokowi. Beliau lah penerus Jokowi, begitu,” terangnya.
Baca Juga: Temui Ganjar Pranowo di Rumah Dinas, Ini Tanggapan Gibran Soal Banteng Vs Celeng
Lebih jauh, Edward menjelaskan sebenarnya acara deklarasi pada Sabtu besok tidak semata pernyataan sikap dukung kepada Ganjar Pranowo. Acara yang akan digeber dalam sehari itu juga untuk rapat koordinasi daerah dan rakerda Pagar di Jateng.
Kegiatan itu akan dihadiri perwakilan dari berbagai daerah di Tanah Air seperti dari Jawa Timur, Jogja, dan Jawa Barat. “Nanti puncak acaranya pernyataan sikap dukung Ganjar Pranowo. Nanti saya yang akan memimpin pernyataan sikap,” urainya.
Edward menerangkan sebelumnya pernyataan sikap Pagar yang mendukung Ganjar Pranowo juga pernah dilakukan Ketua Umum Pagar, Lenny Herlina, di Solo pada 23 Mei 2021. “Isinya [pernyataan sikap] saya yang akan menyampaikan,” katanya.
Berita Terkait
-
Projo akan Jadi Parpol? Akademisi: Relawan Politik Sebaiknya Berpartai
-
Beda Pendidikan Hetty Andika Perkasa vs Siti Atikoh, Adab Temani Suami Kampanye Dibanding-bandingkan
-
Ucapkan Selamat ke Prabowo, Wajah Glowing Ganjar Pranowo Bikin Salfok: Cocok Jadi Influencer
-
Terungkap! Ini Penyebab Ganjar Tak Hadiri Pelantikan Prabowo-Gibran
-
Beda Sikap Anies dan Ganjar Pranowo di Pelantikan Prabowo: Datang Langsung vs Lupa Selamati Gibran
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
Terkini
-
Semarang Diperkirakan Hujan Ringan, Warga Diminta Tetap Waspada
-
Pentingnya Sanitasi Dasar untuk Kesejahteraan Warga Jawa Tengah
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Purwokerto: Trik Manfaatkan AI Untuk Sumber Pendapatan Baru
-
Produktivitas Sumur Tua Melejit, BUMD Blora Hasilkan 410.000 Liter Minyak!
-
Waspada Leptospirosis! RSUD Cepu Ingatkan Potensi Wabah di Musim Hujan