SuaraJawaTengah.id - Pertemuan PSIS Semarang dengan Barito Putra akan menjadi pertandingan menarik pada Pekan kedelapan seri 2 BRI Liga 1 malam ini Rabu (20/10/2021).
Laga ini akan digelar di Stadion Sultan Agung Bantul pada pukul 20.30 WIB dan disiarkan Indosiar.
Menyadur dari Ayosemarang.com, jelang menghadapi pertandingan kali ini, kondisi kedua tim berbanding terbalik. Untuk Laskar Antasari kini masih berada di dasar klasemen dengan poin 17.
Selama seri pertama hingga dimulainya pertandingan seri kedua lalu, Barito Putera lebih banyak menuai hasil buruk.
Baca Juga: PSIS Semarang Resmi Hukum Finky Pasamba, Sanksi Laga dan Potong Gaji
Dari 7 kali bertanding, Barito Putera hanya sanggup menang 1 kali dan seri 1 kali. Lalu untuk 5 laga selebihnya adalah hasil kekalahan.
Dalam laga melawan PSIS Semarang nanti, Barito Putera berpeluang diperkuat oleh sejumlah pilarnya seperti Cassio de Jesus, Rizky Pora, dan Ambrizal Umanaillo.
Sementara dari kubu lawan, PSIS Semarang jadi salah satu tim yang penuh kejutan karena jadi tim menakutkan karena sampai saat ini masih bertengger di peringkat kedua.
Di peringkat kedua itu, Laskar Mahesa Jenar memiliki poin 15, hanya selisih 1 poin dari pemuncak klasemen Bhayangkara FC.
Sejauh ini PSIS Semarang sukses memenangi 4 pertandingan yang dilaluinya dengan kemenangan dan lalu 3 hasil seri dan belum sekali pun mengalami kekalahan.
Baca Juga: Tak Kunjung Bergabung, PSIS Semarang Hukum Finky Pasamba Karena Indisipliner!
PSIS Semarang berpeluang memenangi pertandingan kali ini karena punya modal besar untuk meraih kemenangan meskipun kembali tidak bisa diperkuat oleh sejumlah pilar.
Meski demikian, di BRI Liga 1 ini, PSIS bukan tipe one man one team, buktinya dalam laga melawan Persik Kediri lalu, Mahesa Jenar bisa menang dengan skuad pemain muda.
Jika bisa menang, Mahesa Jenar bisa merangsek kembali ke peringkat pertama.
Rekor pertemuan Barito Putera vs PSIS Semarang:
Barito Putera 4-1 PSIS Semarang, Liga 1 (12/5/18)
PSIS Semarang 1-0 Barito Putera, Liga 1 (13/10/18)
PSIS Semarang 0-0 Barito Putera, Liga 1 (30/6/19)
Barito Putera 2-0 PSIS Semarang, Liga 1 (22/10/2019)
PSIS Semarang 3-3 Barito Putera, Piala Menpora (20/3/2021)
Berita Terkait
-
PSIS Semarang Datangkan Striker Gustavo Souza, Statistiknya Ngeri di Liga El Savador!
-
3 Tim BRI Liga 1 dengan Penampilan Amburadul: Ada Klub yang Incar Pratama Arhan
-
Tiga Klub Indonesia Terseret Sponsor Rumah Judi, Salah Satunya Berakhir Ngenes
-
BRI Liga 1: Juru Gedor Kurang Gacor, PSIS Semarang Punya Tugas yang Berat!
-
BRI Liga 1: PSIS Semarang Gagal Perbaiki Peringkat Akibat Kalah dari Persebaya Surabaya
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Hasil Sementara Pilkada Kendal: Tika-Benny Unggul Signifikan, Ajak Rival Bersatu
-
UMKM Singorojo Bergeliat! Telkomsel Perluas Jaringan Internet di Daerah Terpencil
-
Nusakambangan Tambah Tamu: 6 Napi Teroris Dipindah ke Supermax Security
-
Pengamat: Peran Jokowi dan Prabowo Kunci Kemenangan Luthfi-Taj Yasin di Pilkada Jawa Tengah
-
Kemenangan Jaguar di Pilwalkot Semarang: Strategi PDIP Didukung Logistik yang Besar