SuaraJawaTengah.id - Industri kreatif terus bertumbuh, sekalipun dalam situasi sulit sejak pandemi Covid-19 awal 2020. Industri kreatif juga menjadi salah satu penopang pertumbuhan ekonomi nasional. Berdasarkan data jumlah transaksi mitra merchant di BRI, yang sebagian merupakan pelaku industri kreatif, telah terjadi peningkatan sebesar 25% secara year on year pada September (2020-2021).
Dalam Konferensi Pers Jakarta Content Week 2021 (27/10/2021), Direktur Konsumer BRI, Handayani mengungkapkan, BRI menargetkan jumlah transaksi mitra merchant pada 2022 mendatang untuk tumbuh dua kali dari pencapaian sebelumnya. Pertumbuhan ini akan memberikan daya dukung terhadap pertumbuhan bisnis ritel BRI ke depan.
Handayani menambahkan, BRI merasa perlu menggarap potensi dari industri kreatif di Indonesia, karena BRI merupakan salah satu bank terbesar di Indonesia untuk mendukung pertumbuhan kinerja pelaku Industri Kreatif. BRI telah melakukan berbagai macam kegiatan dalam rangka mendukung industri kreatif di Indonesia, seperti Program Bangga Buatan Indonesia dan Nusantara Fashion Festival (NUFF), Lokal Keren Jatim, dan Brilianpreneur.
“Event-event tersebut merupakan kolaborasi dengan mitra merchant untuk membantu memasarkan dan mengembangkan bisnis pelaku industri kreatif, dan banyak hal lainnya yang merupakan bentuk dukungan BRI terhadap pelaku industri kreatif di Indonesia”, tambahnya.
Selain itu, BRI juga mendukung para mitra merchant kami untuk Go Digital dan berkomitmen penuh untuk terus mendukung program pemerintah melalui Transformasi Digital Merchant Binaan BRI dalam program "BRI Shop Master Class".
“Kegiatan ini memberikan banyak manfaat bagi mitra merchant yang berpartisipasi, seperti mendapatkan materi edukasi, fasilitas coaching, serta free on-boarding dan monitoring pada platform digital," katanya.
BRI juga berkolaborasi dengan Sarinah untuk ikut serta mendukung event Jakarta Content Week (Jaktent), yang diharapkan dapat membangkitkan gairah masyarakat Indonesia khususnya dunia kreatif Indonesia. Jaktent akan menjadi wadah untuk melakukan business matching bagi pelaku industri kreatif dan mitra merchant BRI yang menghasilkan transaksi, interaksi dengan pasar internasional, dan sebagai sarana transfer knowledge bagi pelaku industri kreatif dan mitra merchant BRI untuk menembus pasar ekspor.
Tentunya terdapat previlege khusus bagi nasabah BRI yang mengikuti dan bertransaksi online maupun offline pada event Jaktent, seperti special price ticket, program promo, dan privilege lainnya.
"Kami berharap, kolaborasi BRI dengan Sarinah dalam event Jaktent ini dapat memberikan nilai tambah pada seluruh mitra merchant dan pelaku usaha untuk mendapatkan wawasan baru dan dapat membantu mereka untuk mengembangkan bisnisnya terutama dalam industri kreatif, sehingga mereka tidak hanya menjual barangnya di level nasional namun juga dapat mengembangkan pasarnya hingga ke internasional," pungkasnya.
Baca Juga: Ekosistem Cashless Payment Jadi Terobosan dan Inovasi Bank BRI
Berita Terkait
-
Direktur Konsumer BRI: Walau Situasi Pandemi, Industri Kreatif Terus Bertumbuh
-
Dukung Jakarta Content Week - Road to Sarinah, BRI Dorong Minat Industri Kreatif
-
BRI Targetkan Jumlah Transaksi Mitra Merchant Tumbuh Dua Kali Tahun Depan
-
BRI: Pertumbuhan Industri Kreatif Jadi Salah Satu Penopang Ekonomi Nasional
-
Dorong Minat Industri Kreatif, BRI Dukung Jakarta Content Week - Road to Sarinah
Terpopuler
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
Terkini
-
Bukan Sekadar Bantuan, BRI Ungkap Strategi Jitu Perkuat Ekonomi Desa Lewat Program Desa BRILiaN
-
KPK Geledah Rumah Dinas dan Kantor Bupati Pati Sudewo, Kasus Korupsi Makin Terkuak!
-
Banjir Landa Pantura Pati-Juwana: Hindari Kemacetan dengan Jalur Alternatif Ini!
-
Waspada! Semarang Diguyur Hujan Seharian, BMKG Prediksi Dampak Cuaca Ekstrem Hingga Akhir Januari
-
Mengenal Rumus Segitiga Sembarang dan Cara Menghitung Luasnya