
SuaraJawaTengah.id - Dibalik kesuksesan menjadi Gubernur Jawa Tengah selama dua periode. Ternyata sosok Ganjar Pranowo pernah mengalami momen-momen sulit dalam hidup.
Ketika masa kecilnya keluarga Ganjar kerap kali makan dengan telur ayam. Bahkan satu telur rebus itu harus dibagi menjadi empat bagian.
Momen sulit tersebut Ganjar bagikan melalui unggahan video di akun TikTok @ganjarpranowofc, Kamis (04/11/2021).
Dalam video itu Ganjar sedang bercerita seputar telur ayam. Rupanya ia memiliki kenangan yang membekas ketika makan dengan telur tersebut.
Baca Juga: Keren Lur! Ganjar Pamer Motor Listrik Buatan Jateng
"Bapak Ibu kalau lihat telur ini kok rasanya jadi terharu. Waktu kecil dulu, mau makan satu butir telur utuh seperti ini saja di keluarga saya rasanya itu kok tidak mungkin," buka Ganjar.
"Karena kami ada enam bersaudara, kalau mau makan telur itu ibu saya harus membeli, dua butir. Lalu telur itu direbus dan kemudian dibagi masing-masing menjadi empat bagian. Dengan benang lagi memotongnya," sambungnya.
Karena hal itulah telur menjadi salah satu menu favorit Ganjar hingga detik ini. Apalagi telur bisa dimasak dengan berbagai variasi.
"Sampai sekarang telur jadi menu idaman, dimasak apapun apalagi kalau telurnya dibacem. Makannya dengan nasi panas was jos. Dengan gudeg, sambel goreng plus suwiran ayam sama rebusan cabe setan itu wah nambah bapak ibu," tandasnya.
Sontak saja unggahan video yang telah ditonton ribuan kali itu mematik perhatian warganet. Tak sedikit dari mereka yang terharu dengan momen sulit yang dialami Ganjar Pranowo.
Baca Juga: Viral! Ganjar Pranowo Pidato 3 Jam, Warganet Auto Ngantuk
"Seandainya besok diberi kesempatan memimpin negara ini...saya pesen jgn lupakan untuk tetep inget pd orang yg masih jarang mkn telur," cetus akun @lukcyma**.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Kota Solo Meminta Jadi Daerah Istimewa, Begini Pendapat Ganjar Pranowo
-
Komentar Ganjar Soal Isu Matahari Kembar di Pemerintahan Prabowo
-
Jokowi Masih Dianggap 'Bos', Ganjar Komentari Matahari Kembar
-
Singgung Omongan Ganjar soal Menteri Temui Jokowi, PSI: Jangan Menjalankan Politik Pecah Belah
-
Ganjar Pasang Badan! Hadiri Sidang Hasto, Beri Dukungan Moral di Tengah Kasus Suap PAW
Terpopuler
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- 1 Detik Resmi Jadi WNI, Pascal Struijk Langsung Cetak Sejarah untuk Timnas Indonesia di Liga Inggris
- Mobil Bekas Toyota di Bawah Rp100 Juta: Pilihan Terbaik untuk Kantong Hemat
- Sudahlah Lupakan Elkan Baggott, Pemain Berdarah Jakarta Ini Lebih Niat Bela Timnas Indonesia
Pilihan
-
Geely Indonesia Beri Sinyal Kuat Akan Perkenalkan Geome Xingyuan di GIIAS 2025
-
LDA Keraton Solo: Wacana Pembentukan DIS Sempat Diajukan ke MK
-
Geely Auto Luncurkan Galaxy Cruiser, Mobil Berteknologi Full AI di Auto Shanghai 2025
-
Jakmania Bersuara: Lika Liku Sebarkan Virus Orange di Kandang Maung Bandung
-
Ikuti Jejak Doan Van Hau, Bintang Thailand Kena Karma Usai Senggol Timnas Indonesia?
Terkini
-
Link Saldo DANA Kaget Hari Ini: Nikmati Akhir Pekan Makin Seru dengan Cuan Tambahan!
-
Ramalan Sabtu Legi Menurut Kitab Primbon Jawa: Hari Baik untuk Introspeksi dan Penyucian Diri
-
Link Saldo DANA Kaget Hari Ini, Solusi Cuan Cepat di Tengah Aktivitas Padat
-
Semarang Unjuk Gigi sebagai Tuan Rumah Kejurnas Golf Junior 2025, PGI Perkuat Pembinaan Atlet Muda
-
Sidang Kasus Korupsi Mbak Ita dan Etika Komunikasi Hukum di Ruang Publik